Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banyak Pasar Murah Selama Puasa

Kompas.com - 30/08/2008, 05:32 WIB

JAKARTA, SABTU - Departemen Perdagangan (Depdag) akan menggelar lebih banyak pasar murah selama bulan puasa untuk mengantisipasi peningkatan kebutuhan pokok khususnya pangan selama bulan itu.
    
Menteri Perdagangan Mari E. Pangestu di di Jakarta, Jumat (29/8), mengatakan, pihaknya akan menggelar pasar murah selama bulan puasa bekerja sama dengan pemerintah daerah. "Pemerintah juga akan melakukan penertiban terhadap pungutan liar (pungli) sehingga dapat menekan biaya transaksi," kata Mari.
    
Ia memperkirakan, permintaan bahan pangan selama menjelang puasa dan lebaran akan mengalami peningkatan sekitar 10 hingga 20 persen. Berdasar pengalaman tahun sebelumnya, harga daging ayam naik empat hingga enam persen dan daging sapi naik sekitar tiga persen.
    
Meskipun harganya mengalami kenaikan, menurut Mari, persediaannya hingga lebaran masih mencukupi sehingga masyarakat tidak perlu khawatir. "Pasolan bahan pokok aman, tidak ada masalah, stok cukup sampai akhir tahun," kata Mari.
    
Ia menyebutkan, pada akhir Agustus 2008, stok beras di gudang Bulog mencapai 8,2 juta ton atau cukup untuk memenuhi kebutuhan selama 3 bulan. Stok itu di luar cadangan yang tersedia di pasar. Sementara stok gula pasir mencapai 1,2 juta ton.
    
Depdag juga mencatat adanya barang yang mengalami penurunan harga seperti minyak goreng yang turun sekitar 11 persen mengikuti penurunan harga CPO dunia. Barang lain yang mengalami penurunan harga adalah cabai merah, cabe rawit, dan bawang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com