Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konstruksi Tol Semarang-Ungaran Selesai 15 Persen

Kompas.com - 24/09/2009, 18:05 WIB

SEMARANG, KOMPAS.com -  Pembangunan konstruksi jalan tol Semarang-Solo ruas Semarang-Ungaran atau seksi I mencapai 15 persen. Penyelesaian seksi I diharapkan tepat waktu, yaitu pada Juli 2010. Setelah Lebaran, tahapan untuk se ksi II ruas Ungaran-Bawen segera dimulai.

Gubernur Jawa Tengah Bibit Waluyo meninjau lokasi konstruksi dari Tembalang, Kota Semarang hingga Ungaran, Kabupaten Semarang, Kamis (24/9). Bibit memastikan proses pembangunan berjalan.

"Jalan tol ini sudah dinanti-nantikan. Kami berharap pemerintah pusat turut memberi perhatian sehingga dapat selesai tepat waktu, yaitu tahun 2012," ujar Bibit.

Seksi I, menurut Kepala Dinas Bina Marga Jateng Danang Atmodjo sudah selesai dikerjakan 15 persen. Pekerjaan yang dilakukan sampai pada tahap pembangunan konstruksi, dan sebagian pembangunan konstruksi beton.

Setelah Lebaran, tahapan seksi II, yaitu ruas Ungaran-Bawen segera dimulai. Anggaran sebesar Rp 120 miliar disiapkan untuk pembebasan lahan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com