Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Pertamax Kembali Turun

Kompas.com - 15/10/2009, 18:09 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Pertamina menurunkan harga BBM non-subsidi yang terdiri dari Pertamax, Pertamax Plus, Bio Pertamax, Pertamina Dex, dan Pertamina Dex Kemasan di sebagian besar wilayah di Indonesia mulai Kamis (15/10) pukul 00.00 WIB.

Penurunan harga tersebut sampai 6,7 persen atau Rp 500 per liter dibandingkan harga 1 Oktober 2009.

Juru bicara Pertamina, Basuki Trikora Putra, Kamis di Jakarta, mengatakan, penurunan harga terjadi karena harga minyak internasional di Singapura menurun antara 2,6 dan 7,3 persen. "Selain juga, penguatan kurs rupiah 2,5 persen dan pertimbangan harga pasar," katanya.
    
Meski harga minyak internasional cenderung naik akhir-akhir ini hingga mencapai di atas 75 dollar AS per barrel, harga Pertamax bisa turun karena masih mengacu harga sebelumnya, yang rendah.  

Pertamax di wilayah Jakarta, Jabar, dan Banten turun Rp 300 per liter dari Rp 6.200 menjadi Rp 5.900 per liter.
    
Selain Pertamax, harga Pertamax Plus dan Pertamina Dex juga mengalami penurunan. Harga Pertamax Plus di wilayah Jakarta, Jabar, dan Banten turun Rp 300 per liter dari Rp 6.800 menjadi Rp 6.500 per liter. Adapun Pertamina Dex dari Rp 6.800 menjadi Rp 6.500 per liter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com