Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indra: Jaringan Tak Pakai 3G Telkomsel

Kompas.com - 17/09/2010, 21:01 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — PT Telkomsel Tbk membela diri terkait dengan terganggunya video conference Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Posko Mudik Cikopo, Jawa Barat, siang tadi.

GM Corporate Communications PT Telkomsel Ricardo Indra mengatakan bahwa jaringan yang digunakan oleh tim SBY saat melakukan video conference tidak sesuai dengan yang digunakan oleh Telkomsel.

"Setelah dilakukan pengecekan, telekonferensi yang dilakukan oleh Presiden tersebut tidak menggunakan jaringan layanan 3G Telkomsel," kata Indra dalam klarifikasinya di Jakarta, Jumat (17/9/2010).

Pernyataan tersebut menyusul pemberitaan di media mengenai gangguan yang terjadi saat Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melangsungkan video conference dengan Kapolda Jateng dan warga masyarakat tentang arus balik Lebaran.

Menurutnya, Telkomsel menghargai perhatian Presiden atas kualitas layanan yang selama ini diberikan Telkomsel untuk melayani kepentingan masyarakat Indonesia.

"Telkomsel senantiasa siap membantu menyediakan layanan telekomunikasi berkualitas bagi seluruh masyarakat untuk menjamin kenyamanan berkomunikasi selama mudik dan Lebaran mulai H-7 hingga H+7," ujarnya. (Tribunnews/Hendra Gunawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com