Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Undip Dirikan Pusat Kajian Keolahragaan dan Kepemudaan

Kompas.com - 17/10/2011, 21:42 WIB
Sonya Helen Sinombor

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com -- Universitas Diponegoro (Undip) Semarang, Jawa Tengah, mendirikan Pusat Kajian Keolahragaan dan Kepemudaan. Pusat kajian di Undip ini merupakan yang keempat setelah Universitas Gajah Mada Yogyakarta, Universitas Hasanudin Makassar, dan Universitas Sriwijaya Palembang.

Peresmian pusat kajian tersebut ditandai seminar kepemudaan dan keolahragaan, Senin (17/10/2011) di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Undip.

Pusat kajian tersebut berfungsi melaksanakan penelitian ilmiah yang berfokus pada isu isu kepemudaan, keolahragaan dan kepramukaan. Selain itu melaksanakan diseminasi hasil-hasil kegiatan penelitian ilmiah, serta membangun jejaring dengan pihak pihak yang peduli terhadap pemberdayaan potensi kepemudaan, keolahragaan dan kepramukaan.

Assisten Deputi Pengembangan Kemitraan dan Keolahragaa Kementerian Pemuda dan Olahraga Iman Bonila Sombu mengemukakan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari program kerja Kemenpora yang melibatkan kampus-kampus untuk memikirkan masalah kepemudaan yang sampai saat ini masih saja menimbulkan problematika tersendiri.

"Pusat kajian menjadi penting karena pemuda di Indonesia ini mempunyai karakter masing-masing yang berbeda sehingga tidak bisa diambil satu kebijakan yang sifatnya general untuk masalah pemuda ini," papar Iman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com