Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

G-20 Bertemu, Harga Minyak Melambung

Kompas.com - 04/11/2011, 02:16 WIB

LONDON, KOMPAS.com Harga minyak naik pada Kamis (3/11/2011) waktu setempat, mencerminkan keuntungan yang kuat di pasar ekuitas karena G-20 membahas dengan sungguh-sungguh krisis utang di zona euro dan Bank Sentral Eropa memangkas suku bunga dalam sebuah langkah yang mengejutkan.

Kontrak utama New York, minyak mentah light sweet untuk pengiriman Desember melonjak 1,95 dollar AS menjadi 94,46 dollar AS per barrel.

Minyak mentah Brent North Sea untuk pengiriman Desember naik 1,57 dollar AS menjadi 110,91 dollar AS pada akhir perdagangan di London. "Mengingat berlanjutnya ketakutan  makro (ekonomi) dan kekhawatiran potensi default dalam serikat moneter (zona euro), harga minyak mentah terus berayun bolak-balik," kata Andrey Kryuchenkov, analis komoditas di VTB Capital.

Harga minyak ditutup bervariasi pada Rabu karena para investor kecewa dengan tidak adanya langkah-langkah stimulus baru Federal Reserve AS dan kekhawatiran krisis utang Yunani.

Pada Kamis, pasar mengikuti pertemuan puncak (KTT) Kelompok 20 (G-20) di Cannes, Perancis, di mana para pemimpin ekonomi dunia yang paling kuat mencoba menekan  Yunani untuk mematuhi persyaratan kesepakatan penyelamatan terbaru.

Di tempat lain, kepala baru Bank Sentral Eropa, Mario Draghi, mengejutkan pasar keuangan dengan pemotongan suku bunga pada pertemuan kebijakan pertama, membantu untuk menenangkan investor yang panik oleh krisis utang zona euro.

Ke-23 anggota dewan ECB menetapkan dengan suara bulat untuk menurunkan tingkat suku bunga pembiayaan kembali (refinancing) utama seperempat persentase poin menjadi 1,25 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com