Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alat Konversi PT Pindad Dipamerkan di PT DI

Kompas.com - 12/01/2012, 11:17 WIB
Didit Putra Erlangga Rahardjo

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com — Di tengah rencana pemerintah untuk mengonversi bahan bakar minyak ke gas, BUMN sudah mulai berlomba untuk menghasilkan purwarupa alat konversi bajan bakar. Salah satunya adalah PT Pindad yang memamerkan purwarupa mereka di gerbang PT Dirgantara Indonesia (DI).

Hal itu berlangsung di tengah kunjungan Menteri BUMN Dahlan Iskan ke PT DI untuk memimpin rapat BUMN, Kamis (12/1/2012). Alat konversi buatan PT Cantech Indonesia, yang bekerja di bawah PT Pindad, itu dipajang tepat di depan pintu masuk gedung utama. Cantech adalah perusahaan milik Korea.

Selain papan berisi skema cara kerja alat tersebut, dipajang pula  dua mobil, Toyota Kijang Innova 2.000 cc serta Nissan President 4.500 cc. Dua bagian belakang mobil itu sudah dipasang tangki gas cair berkapasitas 80 liter.

Menurut tenaga penjamin mutu dari Cantech Indonesia, Triana Putra Apriianto, purwarupa mereka sudah digunakan secara massal di mobil pribadi di Korea.

Meski lebih boros dari bahan bakar minyak, nilai ekonomisnya baru terasa dalam perjalanan jauh. Rasio efisiensi bahan bakar gas adalah 1 banding 8 kilometer, sementara BBM mencapai 1 banding 11 kilometer.

”Purwarupa ini harganya Rp 12 juta per unit, tapi bakal lebih murah bila diproduksi massal,” kata Triana.

PT Cantech Indonesia sudah menguji coba sistem itu pada mobil Innova dengan menempuh jarak 500 kilometer. Triana memastikan bahwa bahan bakar gas akan lebih awet untuk mesin.

Sementara PT DI melalui humas, Rakhendi Triatna, mengatakan bahwa pihak mereka belum mempersiapkan purwarupa untuk dipamerkan di depan Dahlan. Dia berjanji akan menyampaikan hal tersebut kepada pimpinan proyek yang menanganinya secara khusus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tak Perlu ke Dukcapil, Ini Cara Cetak Kartu Keluarga secara Online

Tak Perlu ke Dukcapil, Ini Cara Cetak Kartu Keluarga secara Online

Earn Smart
Laba Bank Tumbuh Terbatas, Pengamat: Pengaruh Kondisi Ekonomi Secara Umum

Laba Bank Tumbuh Terbatas, Pengamat: Pengaruh Kondisi Ekonomi Secara Umum

Whats New
Jumlah Kunjungan Warga RI ke Singapura Meningkat Gara-gara Konser Taylor Swift

Jumlah Kunjungan Warga RI ke Singapura Meningkat Gara-gara Konser Taylor Swift

Whats New
Pasca Halving Bitcoin, Apa yang Harus Dicermati Investor?

Pasca Halving Bitcoin, Apa yang Harus Dicermati Investor?

Earn Smart
KJRI Cape Town Gelar 'Business Matching' Pengusaha RI dan Afrika Selatan

KJRI Cape Town Gelar "Business Matching" Pengusaha RI dan Afrika Selatan

Whats New
Baru 4 Bulan, Sudah 11 Bank Perekonomian Rakyat yang Tumbang

Baru 4 Bulan, Sudah 11 Bank Perekonomian Rakyat yang Tumbang

Whats New
Maskapai Akui Tak Terdampak Pengurangan Bandara Internasional

Maskapai Akui Tak Terdampak Pengurangan Bandara Internasional

Whats New
Bank BTPN Raup Laba Bersih Rp 544 Miliar per Maret 2024

Bank BTPN Raup Laba Bersih Rp 544 Miliar per Maret 2024

Whats New
Melalui Aplikasi Livin' Merchant, Bank Mandiri Perluas Jangkauan Nasabah UMKM

Melalui Aplikasi Livin' Merchant, Bank Mandiri Perluas Jangkauan Nasabah UMKM

Whats New
Hari Tuna Sedunia, KKP Perluas Jangkauan Pasar Tuna Indonesia

Hari Tuna Sedunia, KKP Perluas Jangkauan Pasar Tuna Indonesia

Whats New
Terima Peta Jalan Aksesi Keanggotaan OECD, Indonesia Siap Tingkatkan Kolaborasi dan Partisipasi Aktif dalam Tatanan Dunia

Terima Peta Jalan Aksesi Keanggotaan OECD, Indonesia Siap Tingkatkan Kolaborasi dan Partisipasi Aktif dalam Tatanan Dunia

Whats New
Pasarkan Produk Pangan dan Furnitur, Kemenperin Gandeng Pengusaha Ritel

Pasarkan Produk Pangan dan Furnitur, Kemenperin Gandeng Pengusaha Ritel

Whats New
Punya Manfaat Ganda, Ini Cara Unit Link Menunjang Masa Depan Gen Z

Punya Manfaat Ganda, Ini Cara Unit Link Menunjang Masa Depan Gen Z

BrandzView
Asosiasi Dukung Pemerintah Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Rokok Elektrik

Asosiasi Dukung Pemerintah Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Rokok Elektrik

Whats New
Impor Bahan Baku Pelumas Tak Lagi Butuh Pertek dari Kemenperin

Impor Bahan Baku Pelumas Tak Lagi Butuh Pertek dari Kemenperin

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com