Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pacific Royale Akan Pakai Terminal 3

Kompas.com - 07/06/2012, 16:52 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Maskapai baru, Pacific Royale Airways memastikan akan beroperasi di Terminal 3 (T3) Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang. Kepastian itu ditandai dengan diresmikannya kantor Pusat Operasi (Operation Control Centre/OCC) di Pier 1 T3 oleh Direktur Utama Pacific Royale Airways, Samudra Sukardi, Rabu (7/6/2012).

"Namun demikian operasional PR di T3 baru akan dimulai pada bulan Juli, menunggu dua pesawat Airbus A320 datang," ujar Samudra.

Menurut Samudra, saat ini PR sudah membeli 5 pesawat Fokker 50 serta menyewa 4 pesawat A320 dan satu pesawat A330. Pesawat Fokker akan mulai beroperasi tanggal 11 Juni nanti. Namun karena pesawat berbaling-baling (propeller) tidak boleh beroperasi di Bandara Soekarno-Hatta. Pesawat Fokker tersebut akan beroperasi dari Surabaya, Medan dan Batam. Sedangkan di Soekarno-Hatta hanya akan dioperasikan pesawat A320 dan A330.

General Manager T3, Rini Indrawati menyambut baik rencana maskapai baru tersebut. Namun Rini berpesan maskapai baru dan maskapai yang sudah lebih dulu beroperasi di terminal 3 untuk bekerja sama menjaga keselamatan dan keamanan untuk kenyamanan penumpang.

Masalahnya, lanjut Rini, kapasitas Pier 1 T3 hanya untuk 4 juta penumpang per tahun. "Dengan beroperasionalnya Lion di sini sejak akhir Mei lalu, diperkirakan jumlah penumpang pada akhir tahun sudah 5,6 juta penumpang. Itu belum ditambah Pacific Royale," ujarnya.

Pacific Royale Airways sendiri untuk tahap awal di bulan Juli akan mengoperasikan 2 pesawat A320 dengan masing-masing kapasitas tempat duduk penumpangnya 150 kursi. Tambahan 3 pesawat Airbus akan didatangkan pada sekitar bulan November 2012. (Angkasa/Gatot R)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com