Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rilis Data Inflasi Memengaruhi Pergerakan Rupiah

Kompas.com - 01/11/2012, 09:55 WIB
Robertus Benny Dwi Koestanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Tekanan terhadap rupiah diperkirakan belum akan mereda memasuki November ini. Rilis data inflasi pada Kamis (1/11/2012) akan memengaruhi arah pergerakan rupiah hari ini.

Kemarin rupiah ditutup menguat di level Rp 9.605 per dollar AS, dari level pembukaan di Rp 9.620 per dollar AS. Sepanjang perdagangan rupiah bergerak di kisaran Rp 9.600-Rp 9.630 per dollar AS.

Ditutupnya bursa IHSG kemarin sore di zona merah menambah tekanan terhadap rupiah pada penutupan kemarin sore. Bank Indonesia terlihat melakukan intervensi di pasar valas kemarin untuk meredakan tekan dollar AS terhadap rupiah di tengah tingginya permintaan valas oleh importir di akhir bulan.

Riset BNI Treasury memperkirakan hari ini rupiah berpotensi bergerak dengan kecenderungan konsolidatif melemah.

Non Delivery Forward 1 bulan di pasar offshore pagi ini rupiah dibuka menguat di level Rp 9.647-9.657 per dollar AS. Hal itu diharapkan akan mengurangi tekanan dollar AS terhadap rupiah hari ini.

Perhatian pelaku pasar akan tertuju pada rilis data inflasi dan neraca perdagangan siang ini dan diproyeksikan meningkat dari bulan sebelumnya. Permintaan akan dollar AS diprediksi tetap tinggi meskipun fluktuasi rupiah tidak lepas dari pengawasan BI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com