Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Minyak Dunia Terus Turun

Kompas.com - 16/04/2013, 10:45 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com - Harga minyak dunia kembali melorot pada perdagangan di Asia Selasa (16/4/2013). Turunnya harga emas hitam ini didorong oleh prospek melemahnya permintaan dari China, setelah terbitnya data yang menunjukan pertumbuhan ekonomi terbesar kedua di dunia itu tidak secepat yang harapkan.

Pada perdagangan pagi, kontrak harga minyak mentah jenis light sweet untuk pengiriman mei anjlok 2,49 dollar AS ke posisi 86,22 dollar AS per barrel. Sedangkan untuk jenis Brent North Sea pengiriman Mei melorot 2,53 dollar AS menjadi 98,10 dollar AS.

"Pasar masih bereaksi terhadap lemahnya PDB China, yang mengkonformasi bahwa negara dengan perekonomian terbesar kedua di dunia itu nelambat," ucap  David Lennox, analis dari Fat Prophets di Sydney, seperti dikutip AFP.

Data yang dirilis Senin (15/4/2013), menunjukkan pada kuartal I 2013 ini, pertumbuhan ekonomi China melambat menjadi 7,7 persen, angka ini dibawah perkiraan, dan memicu kekhawatiran ekonomi negara tersebut mulai goyah.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com