Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Turunnya Pengangguran di AS Tambah Tekan Rupiah

Kompas.com - 26/04/2013, 10:09 WIB
Robertus Benny Dwi Koestanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tekanan terhadap nilai tukar rupiah dari sisi eksternal belum ada tanda-tanda hilang. Membaiknya data perekonomian Amerika Serikat terbaru, menjadi salah satu penekan bagi rupiah.

Pada perdagangan Kamis (25/4/2013), rupiah ditutup melemah di level Rp 9.718 per dollar AS, turun dari saat dibuka di level Rp 9.710 per dollar AS. Sepanjang perdagangan, rupiah bergerak di kisaran Rp 9.710 - Rp 9.720 per dollar AS.

Bursa IHSG yang ditutup di zona negatif turut menambah tekanan terhadap rupiah menjelang penutupan kemarin. Semalam waktu Indonesia, Indeks Dow Jones pun ditutup menguat.

Tim riset BNI Treasury memerkirakan hari ini rupiah berpotensi bergerak dengan kecenderungan konsolidasi melemah. Menurunnya angka pengajuan klaim jaminan sosial terkait pengangguran (initial jobless claim) di AS semalam yang di bawah ekspektasi diperkirakan akan berdampak tereskalasinya dollar AS pagi ini. Bank Indonesia pun diproyeksikan akan memonitor pergerakan nilai tukar rupiah hari ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com