Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laba Bersih Indofood Turun

Kompas.com - 01/05/2013, 03:39 WIB

Jakarta, kompas - Grup perusahaan yang bergerak di sektor ritel, PT Indofood Sukses Makmur Tbk, mencatatkan penurunan laba bersih pada triwulan pertama 2013. Penjualan neto konsolidasi perseroan tumbuh, tetapi lonjakan beban biaya operasional perseroan melatarbelakangi kondisi itu.

Laba Indofood yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk turun sekitar 11,4 persen menjadi Rp 722,4 miliar dari nilai laba pada periode yang sama tahun sebelumnya senilai Rp 815 miliar. Margin laba bersih melemah menjadi 5,6 persen dari sebelumnya 6,9 persen. Profit induk Indofood sepanjang triwulan pertama tahun ini juga menurun sekitar 7,6 persen menjadi Rp 744 miliar dari raihan pada periode sama tahun sebelumnya senilai Rp 805,6 miliar.

”Pencapaian hasil triwulan pertama kami sangat dipengaruhi oleh turunnya kinerja Grup Agribisnis sebagai akibat turunnya harga CPO dan karet serta beban yang lebih tinggi,” kata Direktur Utama dan CEO Indofood Anthoni Salim, Selasa (30/4), di Jakarta.

Laba per saham Indofood juga turun menjadi Rp 82. Di akhir penutupan kemarin, saham Indofood ditutup melemah 100 poin atau sekitar 1,34 persen ke level Rp 7.350 per saham.

Secara konsolidatif, penjualan Indofood sebenarnya meningkat 8,7 persen menjadi senilai Rp 12,86 triliun dibanding triwulan pertama 2012. Dalam hal kontribusi terhadap penjualan neto konsolidasi, Grup Produk Konsumen Bermerek berkontribusi terbesar sekitar 45 persen. Sementara Grup Bogasari berkontribusi sekitar 26 persen. (BEN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com