Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Data Ekonomi AS Pekan ini Diperkirakan Membaik

Kompas.com - 20/05/2013, 08:36 WIB
Robertus Benny Dwi Koestanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa data ekonomi Amerika Serikat yang akan diumumkan pada pekan ini diperkirakan membaik. Hal ini diproyeksikan akan ditanggapi beragam oleh investor global terkait kelanjutan program stimulus oleh Bank Sentral AS, The Federal Reserve.

Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia, Lana Soelistianingsih, mengutip median analis dalam jajak pendapat Bloomberg menyatakan, penjualan untuk existing homes diperkirakan naik 1,2 persen dibanding bulan lalu. Sedangkan penjualan rumah baru diproyeksikan naik 1,9 persen untuk bulan April dibanding bulan sebelumnya.

"Untuk jobless claims diperkirakan turun menjadi 346.000. Sedangkan pesanan untuk barang tahan lama (orders for durables good) naik 0,5 persen dibanding bulan sebelumnya," kata Lana di Jakarta, Senin (20/5/2013).

Perkiraan perbaikan data ini justru menimbulkan kekhawatiran kemungkinan the Fed akan mengurangi stimulus per bulannya seiring dengan perbaikan ekonomi. Notulensi pertemuan the Fed 1 Mei lalu juga akan keluar pada pekan ini.

Menurut Lana, kemungkinan the Fed masih akan mempertahankan stimulus senilai 85 miliar dollar AS per bulan karena target tingkat pengangguran 6,5 persen dan tingkat inflasi di atas 2,5 persen belum tercapai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com