Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasar Hati-hati, Wall Street Ditutup Turun

Kompas.com - 21/05/2013, 07:35 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com - Saham-saham di Wall Street ditutup sedikit lebih rendah pada Senin (20/5/2013) waktu setempat, (Selasa pagi WIB), dalam perdagangan yang hati-hati menjelang kesaksian Ketua Federal Reserve Ben Bernanke tentang prospek ekonomi kepada Kongres.
     
Indeks Dow Jones Industrial Average ditutup turun 19,12 poin atau 0,12 persen menjadi 15.335,28.  Indeks pasar yang lebih luas Standard & Poor’s 500 turun 1,18 poin atau 0,07 persen menjadi 1.666,29 dan indeks komposit Nasdaq merosot 2,53 poin atau 0,07 persen pada 3.496,43.

Indeks-indeks utama bergerak dalam mode bervariasi, tidak berubah untuk sebagian besar hari ini, setelah melonjak ke rekor penutupan tertinggi baru pada Jumat (17/5/2013).

Analis mengatakan pasar melakukan ambil untung dari kenaikan sebelumnya, menjelang kesaksian Bernanke kepada Kongres pada Rabu dan rilis risalah pertemuan kebijakan terakhir Fed.

"Sepertinya akan ada kesempatan lain di pasar saham untuk membeli saham yang merosot," kata Patrick O’Hare dari Briefing.com.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com