Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BNI Sediakan ATM Khusus Kendaraan Roda Dua

Kompas.com - 02/09/2013, 08:48 WIB


JAKARTA, KOMPAS.com
— Bank Negara Indonesia (BNI) mendirikan mesin anjungan tunai mandiri (ATM) untuk pengguna sepeda motor atau kendaraan roda dua lainnya yang dikenal dengan ATM Sepeda Motor. Pasalnya, saat ini bank-bank hanya mendirikan mesin ATM khusus untuk kendaraan roda empat.

Bank berpelat merah ini mengaku, dengan penyediaan ATM sepeda motor ini, diharapkan dapat merebut pangsa pasar pengguna jalan raya yang saat ini didominasi oleh pengguna sepeda motor.

Direktur Utama BNI Gatot M Suwondo menyampaikan, ATM sepeda motor pertama BNI dibangun dan diresmikan penggunaannya di Jalan Raya Margonda, Depok, Jawa Barat.

"ATM sepeda motor ini merupakan salah satu strategi penempatan ATM untuk memberikan kemudahan layanan atau transaksi, khususnya bagi pengendara sepeda motor tanpa harus turun dari kendaraan," kata Gatot, Minggu (1/9/2013).

Nah, layanan ATM sepeda motor ini untuk meningkatkan transaksi baik inquiry, withdrawal, maupun transfer pengguna ATM Bersama (bank non-BUMN) dan Link (bank BUMN). Peningkatan transaksi itu menjadi sumber pendapatan BNI, terutama dari pendapatan komisi atau fee based income.

Pada tahap awal, BNI mendirikan satu unit ATM sepeda motor. Ke depannya, khususnya pada semester II/2013, perseroan akan mendirikan 10 unit ATM di kota-kota berbeda. "Dengan ATM sepeda motor ini, BNI telah memenuhi usulan dalam Rencana Bisnis Bank (RBB) yang telah mendapat persetujuan Bank Indonesia," ujar Gatot.

Alasan bank berlogo 46 ini menempatkan ATM sepeda motor di Depok, Jawa Barat, karena berpotensi memiliki tingkat penggunaan yang tinggi. Pihaknya mencatat, Jalan Raya Margonda merupakan jalan utama yang berada di Depok. Di jalan ini tumbuh pesat pusat perbelanjaan, pertokoan, perkantoran, apartemen, dan pusat pendidikan, antara lain Universitas Indonesia. (Nina Dwiantika)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tingkatkan Produksi Beras di Jateng, Kementan Beri Bantuan 10.000 Unit Pompa Air

Tingkatkan Produksi Beras di Jateng, Kementan Beri Bantuan 10.000 Unit Pompa Air

Whats New
Genjot Energi Bersih, Bukit Asam Target Jadi Perusahaan Kelas Dunia yang Peduli Lingkungan

Genjot Energi Bersih, Bukit Asam Target Jadi Perusahaan Kelas Dunia yang Peduli Lingkungan

Whats New
HM Sampoerna Bakal Tebar Dividen Rp 8 Triliun

HM Sampoerna Bakal Tebar Dividen Rp 8 Triliun

Whats New
PLN Nusantara Power Sebut 13 Pembangkit Listrik Masuk Perdagangan Karbon Tahun Ini

PLN Nusantara Power Sebut 13 Pembangkit Listrik Masuk Perdagangan Karbon Tahun Ini

Whats New
Anak Muda Dominasi Angka Pengangguran di India

Anak Muda Dominasi Angka Pengangguran di India

Whats New
Daftar 6 Kementerian yang Telah Umumkan Lowongan PPPK 2024

Daftar 6 Kementerian yang Telah Umumkan Lowongan PPPK 2024

Whats New
Pembiayaan Kendaraan Listrik BSI Melejit di Awal 2024

Pembiayaan Kendaraan Listrik BSI Melejit di Awal 2024

Whats New
Peringati Hari Bumi, Karyawan Blibli Tiket Donasi Limbah Fesyen

Peringati Hari Bumi, Karyawan Blibli Tiket Donasi Limbah Fesyen

Whats New
Great Eastern Hadirkan Asuransi Kendaraan Listrik, Tanggung Kerusakan sampai Kecelakaan Diri

Great Eastern Hadirkan Asuransi Kendaraan Listrik, Tanggung Kerusakan sampai Kecelakaan Diri

Earn Smart
Setelah Akuisisi, Mandala Finance Masih Fokus ke Bisnis Kendaraan Roda Dua

Setelah Akuisisi, Mandala Finance Masih Fokus ke Bisnis Kendaraan Roda Dua

Whats New
KKP Gandeng Kejagung untuk Kawal Implementasi Aturan Tata Kelola Lobster

KKP Gandeng Kejagung untuk Kawal Implementasi Aturan Tata Kelola Lobster

Whats New
Pengusaha Harap Putusan MK soal Pilpres Dapat Ciptakan Iklim Investasi Stabil

Pengusaha Harap Putusan MK soal Pilpres Dapat Ciptakan Iklim Investasi Stabil

Whats New
IHSG dan Rupiah Kompak Menguat di Akhir Sesi 23 April 2024

IHSG dan Rupiah Kompak Menguat di Akhir Sesi 23 April 2024

Whats New
Rupiah Diramal Bisa Kembali Menguat di Bawah Rp 16.000 Tahun Ini

Rupiah Diramal Bisa Kembali Menguat di Bawah Rp 16.000 Tahun Ini

Whats New
Bagaimana Prospek IPO di Indonesia Tahun Ini Usai Pemilu?

Bagaimana Prospek IPO di Indonesia Tahun Ini Usai Pemilu?

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com