Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Elin Waty, Penggiat Asuransi yang Hobi Tantangan

Kompas.com - 16/10/2013, 13:53 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis


KOMPAS.com
- Bagi Elin Waty, yang saat ini menjabat sebagai Chief Distribution Officer PT Sun Life Financial Indonesia, industri asuransi digelutinya tanpa sengaja. Namun, setelah ia masuk ke dalamnya, ia jajaki semua tantangan.

"Saya termasuk salah satu di angkatan saya yang lulus 7 semester termasuk skripsi. Setelah sidang skripsi, saya dapat banyak sekali tawaran pekerjaan," kata alumnus Unika Atma Jaya Jakarta ini.

Kebanyakan tawaran pekerjaan yang menghampiri Elin adalah dari industri perbankan, namun Elin lebih memilih tawaran pekerjaan dari Asuransi Sinar Mas, tepatnya di bagian investasi. "Padahal dulu kerja di bank itu keren sekali. Semua anak pinginnya kerja di bank," katanya.

Setahun pertama di bagian investasi, Elin merasa bagian itu bukan dunianya. Ia merasa tidak menjadi diri sendiri. Hampir memutuskan untuk keluar, Elin memberanikan diri untuk minta dipindah ke bagian training. "Saya pindah ke bagian training dan saya enjoy. Karir saya pelan-pelan naik. Umur 23 tahun saya sudah menjadi training manager,"  ucap dia.

Sukses menjadi training manager, Elin ingin mencoba menjadi agen. Ini karena selama melatih, para agen berkata dirinya tidak tahu bagaimana sulitnya menjadi agen di lapangan. Akhirnya ia pindah ke bagian sales untuk memperoleh pengalaman dalam menjual produk asuransi.

Selama satu setengah tahun di bagian sales dan dapat membuktikan dirinya dapat menjual dengan baik, Elin memutuskan untuk kembali ke bagian training dan rekrutmen. "Tahu-tahu head of agency-nya berhenti. Saya diminta jadi person in charge sementara,"  ujarnya.

Karirnya pun menanjak di bagian agency, tapi ia merasa harus mengetahui bagian operation untuk menjadi CEO yang baik. Ia pun mendapat tawaran di Asuransi AIA dan pada akhirnya berlabuh di Sun Life.

Selama berkarir di industri asuransi, ia telah menjelajah Nusantara untuk memberi pelatihan. "Jadi saya di industri asuransi sudah dari tahun 1994. Paling jauh saya kasih training ke Jayapura," kata dia.

Dalam mengisi waktu luang, Elin sangat menyukai membaca dan berwisata bersama keluarga. Ia mengaku novel sebagai pilihannya dalam membaca. Elin mengatakan dirinya sudah disibukkan dengan hal yang memusingkan, karenanya ia memilih novel. "Saya suka baca Harlequinn," imbuhnya,

Untuk urusan berwisata, Elin selalu menyisipkan unsur edukasi. Ia ingin kedua buah hatinya memperoleh hal yang dapat dipelajari di setiap objek wisata yang dikunjungi. "Saya suka wisata sejarah. Indonesia punya banyak objek wisata sejarah. Jadi kalau kita ke luar negeri saja kita kunjungi museum, harusnya kita tahu Indonesia punya banyak sekali museum yang menarik untuk dikunjungi," tukasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menpan-RB Pastikan Seleksi CPNS 2024 Bebas Joki dan Titipan Pejabat, Ini Alasannya

Menpan-RB Pastikan Seleksi CPNS 2024 Bebas Joki dan Titipan Pejabat, Ini Alasannya

Whats New
Turkiye Hentikan Seluruh Ekspor dan Impor dengan Israel

Turkiye Hentikan Seluruh Ekspor dan Impor dengan Israel

Whats New
Blibli Hadirkan Promo May Day Dale 5.5, Ada Diskon hingga 90 Persen

Blibli Hadirkan Promo May Day Dale 5.5, Ada Diskon hingga 90 Persen

Spend Smart
Catat, Ini Aturan Naik Kereta bagi Ibu Hamil

Catat, Ini Aturan Naik Kereta bagi Ibu Hamil

Work Smart
Teguk Gandeng Aice Dongkrak Pasar Lokal, Targetkan Penjualan Es Krim 40 Persen

Teguk Gandeng Aice Dongkrak Pasar Lokal, Targetkan Penjualan Es Krim 40 Persen

Whats New
Modal Asing Masuk Lagi, Bos BI: Rupiah Bakal Menguat hingga Akhir Tahun

Modal Asing Masuk Lagi, Bos BI: Rupiah Bakal Menguat hingga Akhir Tahun

Whats New
BRImo Jadi 'Exclusive Mobile Banking Partner' di Ajang Spartan Race

BRImo Jadi "Exclusive Mobile Banking Partner" di Ajang Spartan Race

Whats New
Gelar Event “Elevating ESG Impact”, BMSG Lanjutkan Komitmen ESG Bank Mandiri di Mancanegara

Gelar Event “Elevating ESG Impact”, BMSG Lanjutkan Komitmen ESG Bank Mandiri di Mancanegara

Whats New
Telkom Bagi-bagi Dividen Rp 17,68 Triliun

Telkom Bagi-bagi Dividen Rp 17,68 Triliun

Whats New
Harga Minyak Mentah Indonesia Naik Jadi 87,61 Dollar AS, Ini Pendongkraknya

Harga Minyak Mentah Indonesia Naik Jadi 87,61 Dollar AS, Ini Pendongkraknya

Whats New
Aliran Modal Asing Akhirnya Kembali Masuk ke

Aliran Modal Asing Akhirnya Kembali Masuk ke

Whats New
Mantan Menkominfo Rudiantara Jadi Komisaris Utama DANA

Mantan Menkominfo Rudiantara Jadi Komisaris Utama DANA

Whats New
Ombudsman Minta Seleksi CASN Diundur Setelah Pilkada, MenPAN-RB: Tidak Mungkin Ditunda

Ombudsman Minta Seleksi CASN Diundur Setelah Pilkada, MenPAN-RB: Tidak Mungkin Ditunda

Whats New
IHSG Ditutup Naik 0,24 Persen, Rupiah Lanjutkan Penguatan

IHSG Ditutup Naik 0,24 Persen, Rupiah Lanjutkan Penguatan

Whats New
Temui Pemda Klungkung, Kemenkop UKM Pastikan Tak Ada Pembatasan Jam Operasional Warung Kelontong

Temui Pemda Klungkung, Kemenkop UKM Pastikan Tak Ada Pembatasan Jam Operasional Warung Kelontong

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com