Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Permintaan Data Internet Dorong Bisnis Tower Bersama

Kompas.com - 01/11/2013, 07:19 WIB
Haryo Damardono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Tingginya permintaan data internet mobile di Indonesia mendorong pertumbuhan bisnis tower. Tidak heran bila PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG), sebuah perusahaan penyedia infrastruktur telekomunikasi bagi penempatan BTS oleh para operator telekomunikasi di Indonesia, terus mencetak pertumbuhan laba.       

“Pertumbuhan Tower Bersama ke depan positif," kata Chief Executive Officer Tower Bersama Infrastructure, Hardi Wijaya Liong, Kamis (31/10/2013). Indikatornya, sebut dia, tetap tingginya permintaan ruang (space) pada tower mereka.

Menurut Hardi, tingginya permintaan itu sejalan peningkatan penyebaran base transceiver stations (BTS) milik operator telekomunikasi. Peningkatan tersebut tak terhindarkan untuk memenuhi lonjakan permintaan data mobile. "Kami berkomitmen pada pelanggan kami untuk memastikan ketepatan waktu dalam penyelesaian pembangunan menara dan kolokasi,” imbuh Hardi.

Pada semester pertama 2013 yang berakhir pada Juni 2013, TBIG mencatatkan pendapatan dan EBITDA masing-masing Rp 1,27 triliun dan Rp 1,04 triliun, meningkat 96 dan 102 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Per 30 Juni 2013, total utang Perseroan tercatat Rp 10,84 triliun dan total gross senior debt mencapai Rp 7,85 triliun. Saldo kas tercatat Rp 1,54 triliun, total pinjaman bersih menjadi Rp 9,3 triliun, dan net senior debt Perseroan Rp 6,31 triliun.  

Hingga 30 Juni 2013, TBIG memiliki dan mengoperasikan 9.308 lokasi tower dengan 15.293 penyewaan. TBIG adalah perusahaan yang sahamnya tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) dan dimiliki oleh Saratoga Capital dan Provident Capital.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com