Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Libur, Maskapai Mulai Tambah Penerbangan

Kompas.com - 16/12/2013, 09:35 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -Libur Natal dan akhir tahun ini yang sudah didepan mata merupakan pasar yang empuk bagi maskapai penerbangan. Para pebisnis ini mulai menyediakan penerbangan tambahan.

Misalnya Garuda Indonesia yang sudah menambah frekuensi penerbangannya. Meski membenarkan hal ini, Ikhsan Rosan, Senior Vice President Corporate Garuda Indonesia bilan belum dapat membeberkan detail penambahan tersebut.

Langkah serupa juga PT Citilink Indonesia ambil. Harismawan Wahyuadi, Vice President Corporate Communication Citilink mengatakan penambahan frekeunsi mulai berlaku 20 Desember 2013 hingga 6 Januari 2014. Adapun rute yang ditambah adalah Jakarta-Medan menjadi enam kali sehari. Lantas Jakarta- Padang tiga kali. Dan Jakarta-Semarang enam kali sehari.

Tak hanya itu, Citilink juga akan membuka kembali rute yang sempat vakum beberapa waktu lalu. Rute tersebut adalah Surabaya-Balikpapan, Surabaya-Banjarmasin, Balikpapan-Yogyakarta, Balikpapa-Denpasar, dan Balikpapan-Makasar dengan frekuensi penerbangan antara satu hingga dua kali penerbangan per hari.

Sriwijaya Air pun tak mau kalah. Mulai 20 Desember 2013 sampai 5 Januari 2014, maskapai ini akan menyediakan 28.200 kursi tambahan. Kursi ini tersebar di sejumlah rute yang ditambah satu kali frekuensi penerbangan. Seperti Jakarta - Tanjung Pandan, Jakarta - Pangkalpinang, Jakarta - Pontianak, Jakarta –Malang, Jakarta - Denpasar dan Makassar - Manokwari.

"Tambahan ini sifatnya flexible respons, jadi tidak menutup kemungkinan bahwa tempat duduk yang akan disediakan dapat melebihi jumlah yang disiapkan,” kata Agus Soedjono, Corporate Communication Sriwijaya Air.

Transnusa Aviation Mandiri juga siap tambah frekuensi penerbangan. Juvenille Jodjana, Presiden Direktur PT Transnusa Aviation Mandiri mengaku sengaja memanfaatkan momen ini karena daerah operasinya di Nusa Tenggara Timur (NTT) banyak pemeluk Nasrani. Pihaknya menambah 10 penerbangan per hari. Sayang ia tidak merinci rute yang ditambah.

Namun ada dua maskapai yang tidak berminat menambah frekuensi penerbangan saat libur akhir tahun ini. Kedua maskapai ini adalah Air Asia dan Tiger Mandala Air. Lukas Suryananta, Public Relation Tiger Mandala Air beralasan pihaknya memiliki keterbatasan armada sehingga lmemilih untuk lebih memfokuskan diri pada jadwal penerbangan yang ada. (RR Putri Werdiningsih)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pada Pertemuan Bilateral di Kementan, Indonesia dan Ukraina Sepakati Kerja Sama Bidang Pertanian

Pada Pertemuan Bilateral di Kementan, Indonesia dan Ukraina Sepakati Kerja Sama Bidang Pertanian

Whats New
Semakin Mudah dan Praktis, Bayar PKB dan Iuran Wajib Kini Bisa lewat Bank Mandiri

Semakin Mudah dan Praktis, Bayar PKB dan Iuran Wajib Kini Bisa lewat Bank Mandiri

Whats New
Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Sistem Keuangan RI Masih dalam Kondisi Terjaga

Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Sistem Keuangan RI Masih dalam Kondisi Terjaga

Whats New
Pesan Luhut ke Prabowo: Jangan Bawa Orang-orang 'Toxic' ke Dalam Pemerintah Anda

Pesan Luhut ke Prabowo: Jangan Bawa Orang-orang "Toxic" ke Dalam Pemerintah Anda

Whats New
Barang Bawaan Pribadi dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Ini Pesan Bea Cukai ke Jastiper

Barang Bawaan Pribadi dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Ini Pesan Bea Cukai ke Jastiper

Whats New
Bangun Pemahaman Kripto di Tanah Air, Aspakrindo dan ABI Gelar Bulan Literasi Kripto 2024

Bangun Pemahaman Kripto di Tanah Air, Aspakrindo dan ABI Gelar Bulan Literasi Kripto 2024

Rilis
Terbitkan Permentan Nomor 1 Tahun 2024, Mentan Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Terbitkan Permentan Nomor 1 Tahun 2024, Mentan Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Whats New
Resmi Kuasai 100 Persen Saham Bank Commonwealth, OCBC NISP Targetkan Proses Merger Selesai Tahun Ini

Resmi Kuasai 100 Persen Saham Bank Commonwealth, OCBC NISP Targetkan Proses Merger Selesai Tahun Ini

Whats New
Sucor Sekuritas Ajak Masyarakat Belajar Investasi lewat Kompetisi 'Trading'

Sucor Sekuritas Ajak Masyarakat Belajar Investasi lewat Kompetisi "Trading"

Earn Smart
Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Whats New
Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Whats New
Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Whats New
Pasokan Gas Alami 'Natural Decline', Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Pasokan Gas Alami "Natural Decline", Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Whats New
BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com