Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bosowa Bangun Pabrik Semen Senilai Rp 1,5 Triliun

Kompas.com - 16/12/2013, 21:34 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Pembangunan pabrik Semen di Cilegon, Banten, oleh PT Bosowa direncanakan akan mulai dikonstruksi pada tahun 2014 mendatang. Nilai investasinya berkisar Rp 1,5 triliun.

"Insya Allah awal tahun depan kami sudah mulai konstruksinya," kata Erwin Aksa, Presiden Direktur PT Bosowa Corporindo, seusai bertemu dengan Menteri MS Hidayat di Kementerian Perindustrian, Jakarta, Senin (16/12/2013).

Menurut dia, saat ini perizinan sudah dalam tahap penyelesaian akhir atau proses penyelesaian analisis mengenai dampak lingkungan (amdal).

"Pembebasan tanah juga sudah selesai, proses penyelesaian amdal, kemudian masuk dalam tahap izin membangun. Pendanaan juga sudah selesai," ucapnya. Diperkirakan, pada Februari atau Maret 2014 konstruksi sudah dapat dikerjakan.

Erwin menambahkan, pendanaan dari pembangunan pabrik ini berasal dari perbankan lokal dan perbankan asing. "Kami harapkan nanti bisa didanai oleh bank lokal sebagian dan bank luar sebagian," ucapnya.

Nilai investasi dari pabrik ini sebesar Rp 1,5 triliun dengan kapasitas produksi sebanyak 1,5 juta ton. Ia menambahkan, sebanyak 30 persen dari total investasi tersebut berasal dari kas milik Bosowa, sedangkan 70 persen dari pinjaman.

Ia memprediksi, apabila tahun depan sudah mulai, maka pabrik ini diperkirakan akan selesai dalam waktu 1,5 tahun mendatang.

"Kita butuh waktu 1,5 tahun untuk selesai," ujarnya. Diharapkan nantinya, pada akhir tahun 2015, pabrik Cilegon sudah dapat melakukan produksi.

Nantinya, setelah pabrik ini selesai, semen yang diproduksi pada pabrik tersebut akan distribusikan ke wilayah Banten, Jabodetabek, dan Lampung.

Adanya pabrik ini juga dapat meningkatkan pasar semen Bosowa ke Jawa menjadi 10 persen dari pasar semen saat ini yang baru 3 persen-4 persen.

Apabila ditambah dengan pabrik yang berasal dari Banyuwangi, Bosowa bisa menyuplai semen ke Pulau Jawa sebanyak 3 juta ton-4 juta ton.

Ia juga mengatakan, pabrik semen yang di Banyuwangi diperkirakan akan selesai pada 2014. "Tahun depan selesai Banyuwangi," ujarnya.

Jadi, jika pangsa kedua pabrik tersebut digabungkan, maka pada tahun 2016 Bosowa diperkirakan meraih pasar semen sebesar 10 persen. (Emma Ratna Fury)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Whats New
Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Whats New
Harga Tiket Kereta Api 'Go Show' Naik Mulai 1 Mei

Harga Tiket Kereta Api "Go Show" Naik Mulai 1 Mei

Whats New
SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Whats New
Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Whats New
Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Whats New
Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Whats New
Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Whats New
Masuk Musim Panen, Bulog Serap 30.000 Ton Gabah Per Hari

Masuk Musim Panen, Bulog Serap 30.000 Ton Gabah Per Hari

Whats New
Pekerja Mau Sejahtera dan Naik Gaji, Tingkatkan Dulu Kompetensi...

Pekerja Mau Sejahtera dan Naik Gaji, Tingkatkan Dulu Kompetensi...

Whats New
Hindari Denda, Importir Harus Lapor Impor Barang Kiriman Hasil Perdagangan dengan Benar

Hindari Denda, Importir Harus Lapor Impor Barang Kiriman Hasil Perdagangan dengan Benar

Whats New
Pendaftaran Seleksi CASN Dibuka Mei 2024, Menpan-RB Minta Kementerian dan Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Pendaftaran Seleksi CASN Dibuka Mei 2024, Menpan-RB Minta Kementerian dan Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Whats New
IHSG Turun 0,84 Persen di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

IHSG Turun 0,84 Persen di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

Whats New
Harga Emas Terbaru 2 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 2 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com