Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inflasi di China Melambat

Kompas.com - 09/01/2014, 15:31 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Inflasi harga konsumen China menunjukkan perlambatan pada Desember 2013 lalu, sementara deflasi harga wholesale stabil. Ini menumbuhkan respons positif di kalangan analis dan pasar saham.

Indeks harga konsumen (CPI) tumbuh 2,5 persen dibandingkan tahun sebelumnya, melambat dibandingkan 3 persen pada November 2013 berdasarkan data Biro Statistik Nasional (NBS), Kamis (9/1/2014).

Harga-harga lebih tinggi 0,3 persen, lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya. "Penurunan inflasi CPI akan disambut oleh para pembuat kebijakan moneter. Ini mengonfirmasi bahwa inflasi bukan lagi merupakan isu. Dengan Bank Rakyat China belum mengumumkan target inflasi tahun 2014, kami memprediksi inflasi CPI tahun 2014 tetap di bawah target 3,5 persen," kata Kepala Ekonom RBS China Louis Kuijs seperti dikutip dari MarketWatch, Kamis (9/1/2014).

Senada dengan Kuijs, ekonom Bank of America, Ting Lu dan Xiaojia Zhi, mengatakan, pihaknya memprediksi bank sentral akan tetap menjaga target inflasi sebesar 3,5 persen untuk tahun 2014.

"Kami percaya kebijakan moneter akan tetap netral di 2014, walaupun tingkat pasar keuangan dan yield bond dapat meningkat," kata mereka.

Ting dan Zhi juga mengingatkan kenaikan pertumbuhan CPI pada bulan ini lantaran faktor musiman. Inflasi CPI diperkirakan akan meningkat dengan kenaikan harga makanan menjelang Tahun Baru China. Harga makanan biasanya naik beberapa minggu menjelang liburan, yang akan dimulai pada 31 Januari 2014 mendatang. Sumber: MarketWatch

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com