Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 5 Persaingan Bisnis yang Melegenda

Kompas.com - 11/06/2014, 12:39 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
- Dalam bisnis, persaingan merupakan hal yang wajar. Persaingan tak hanya bagus untuk ekonomi, tapi juga bagus untuk konsumen.

Pasar dengan persaingan yang ketat berarti berlomba memperoleh uang konsumen dengan menawarkan harga yang kompetitif, promosi menarik, layanan prima, dan sebagainya. Menarik memperhatikan dua perusahaan atau produk besar saling bersaing merebut hati konsumen.

Berikut beberapa persaingan bisnis yang melegenda.
1. Reebok vs Nike
Persaingan antara Reebok dan Nike telah berlangsung selama 3 dekade dan masih terus berlangsung. Salah satu perbedaan antara 2 merek tersebut adalah target pasar. Nike secara umum fokus pada konsumen pria, sementara Reebok fokus pada konsumen pria maupun wanita.

Pada tahun 1987, Nike mengalahkan Reebok. Sejak itu, kedua merek menggenjot penjualan mereka dengan menggandeng atlet-atlet terkenal. Nike menggandeng Michael Jordan, sementara Reebok menggandeng Shaquille O'Neal. Kemudian Reebok dibeli oleh Adidas, namun masih berada di posisi kedua di bawah Nike.

2. McDonalds vs Burger King
McDonald's dan Burger King telah bersaing secara serius sejak kedua perusahaan itu muncul pada pertengahan abad 20. Persaingan yang intens antara 2 perusahaan restoran cepat saji tersebut pun diakui oleh pendiri McDonald's Corporation Ray Kroc.

Persaingan dimulai dari saling contek jenis burger, iklan palsu, dan pada akhirnya sampai puncaknya pada akhir tahun 1990-an. Sayangnya Burger King jauh tertinggal pada awal era 2000-an ketika CEO dan pemiliknya berganti. Kestabilan Burger King pun hilang dan Wendy's melesat ke posisi kedua.

3. Energizer vs Duracell
Dua perusahaan baterai ini memang merajai pasar, namun jarang yang mengetahui perbedaan antara keduanya. Energizer telah beroperasi sejak akhir 1800-an, sementara Duracell baru mulai pada pertengahan 1960-an.

Kedua perusahaan ini telah melakukan pemasaran dan iklan baterai mereka dengan luar biasa, dan keduanya menggunakan kelinci sebagai maskot. Persaingan terus berlanjut dan bahkan ada sebuah laman Facebook yang mempromosikan persaingan antara Energizer dan Duracell.

4. Bill Gates (Microsoft) vs Steve Jobs (Apple)
Kedua orang ini merupakan pemilik perusahaan raksasa komputer yang melakukan revolusi teknologi hingga seperti yang kita rasakan hari ini. Baik Jobs maupun Gates tak lulus kuliah, namun pengetahuan komputer dan bisnis mereka tak ada duanya.

Sebenarnya Gates memulai bisnis terlebih dulu hingga seluruh kantor dan rumah memakai sistem operasi Windows, sementara Jobs masih mencoba dan bertahan.  Pada tahun 1997, Apple mengalami kebangkrutan dan menerima investasi dari Gates sebesar 150 juta dollar AS untuk tetap bertahan hidup.

Dalam 15 tahun terakhir hidupnya, Jobs membawa Apple mengalahkan Gates dengan meluncurkan smartphone, pemutar musik, dan tablet. Sementara mereka dikategorikan sebagai saingan, Gates dan Jobs saling berteman dengan baik karena menghargai prestasi masing-masing.

5. Coke vs Pepsi
Ini adalah persaingan dari segala persaingan. Bahkan persaingan ini sampai diberi nama Perang Coca Cola. Kedua perusahaan minuman soda memiliki target pasar yang sama, sehingga membuat persaingan ini semakin menarik.

Ada yang mengatakan Coke dikarakteristikkan sebagai merek yang lebih ramah keluarga, karena mendominasi iklan Natal dengan menggandeng tokoh Sinterklas. Faktanya, Sinterklas sebenarnya berpakaian warna ungu, tapi Coke memberikannya pakaian warna merah sebagai strategi penjualan dan tetap dipakai Sinterklas di seluruh dunia hingga kini.

Sementara itu, Pepsi menempatkan dirinya pada target pasar kaum muda dan melabelkan diri sebagai minuman bagi anak-anak muda. Namun demikian, kedua perusahaan telah menggandeng banyak selebriti untuk disponsori. Kedua perusahaan itu juga menggunakan layar besar untuk beriklan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Whats New
Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Work Smart
Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Whats New
Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com