Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Bisa Terpukul oleh MEA

Kompas.com - 21/08/2014, 12:03 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
- Sebuah studi terbaru menunjukkan rencana integrasi ekonomi ASEAN atau Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) dinilai justru dapat memperbesar kesenjangan antar negara di kawasan tersebut. Selain itu, MEA juga dinilai lebih menguntungkan laki-laki dibandingkan perempuan.

ASEAN akan mulai memberlakukan MEA pada tahun 2015, guna mewujudkan pasar ekonomi tunggal di antara 10 negara yang memiliki jumlah penduduk mencapai 600 juta orang. Adanya MEA memungkinkan lalu lintas barang, jasa, investasi, dan tenaga kerja di kawasan tersebut yang sejak lama kekuatan ekonominya menghadapi kritik lantaran gagal kerjasama secara efektif.

Mengutip Channel News Asia, Kamis (21/8/2014), pasar tunggal ASEAN dapat menambah 14 juta lapangan kerja dan menggenjot pertumbuhan ekonomi tahunan ASEAN menjadi 7,1 persen pada 2025.

Data-data tersebut berdasarkan studi Organisasi Perburuhan Internasional (ILO) dan Bank Pembangunan Asia (ADB). Meski demikian, MEA juga membunyikan alarm perolehan pertumbuhan takkan terdistribusi secara merata. Di samping itu, rencana integrasi ekonomi juga akan meningkatkan jurang pemisah antara kaum kaya dan miskin di kawasan tersebut.

"Jika tidak dikelola secara tegas, ini akan meningkatkan kesenjangan dan memperburuk defisit pasar tenaga kerja yang sudah ada, seperti tenaga kerja informal dan mengatasi kemiskinan," tulis laporan tersebut.

Oleh karenanya, ASEAN didesak untuk membuat kebijakan yang mendukung pengembangan secara inklusif dan adil serta memperbaiki jaminan sosial. Hasil studi itu melaporkan pula porsi lapangan kerja baru bagi perempuan di kawasan Asia Tenggara akan lebih kecil dibandingkan untuk pria.

Ekonom dan Peneliti ILO yang terlibat dalam studi ini, Sukti Dasgupta menyatakan ini karena ada sektor-sektor tertentu yang akan terdorong oleh integrasi ini, seperti konstruksi dan transportasi.

Studi ini menunjukkan juga integrasi ini akan menguntungkan bagi Kamboja dan negara-negara berpendapatan lebih rendah lainnya di ASEAN. Adapun ekonomi terbesar ASEAN, Indonesia, akan terpukul paling keras.

Dalam 50 tahun belakangan, pertumbuhan ekonomi Asia Tenggara sangat mengesankan. Ini berdampak pada tumbuhnya jutaan pekerja kelas menengah baru dan menarik investasi asing di kawasan tersebut.  Namun, kesenjangan antarnegara sangat besar, dengan Singapura sebagai negara kaya, negara berpenghasilan menengah seperti Indonesia dan Malaysia, serta negara berpenghasilan rendah seperti Kamboja dan Myanmar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menperin Bantah Investasi Apple di Indonesia Batal

Menperin Bantah Investasi Apple di Indonesia Batal

Whats New
Jago Syariah Jajaki Kerja Sama dengan Fintech Lending

Jago Syariah Jajaki Kerja Sama dengan Fintech Lending

Whats New
Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Whats New
OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

Whats New
Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Whats New
Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Whats New
Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Whats New
Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Whats New
Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Whats New
Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Whats New
Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Whats New
Keluar di Gerbang Tol Ini, Bekasi-Yogyakarta Hanya 8 Jam 8 Menit

Keluar di Gerbang Tol Ini, Bekasi-Yogyakarta Hanya 8 Jam 8 Menit

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Sabtu 4 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Sabtu 4 Mei 2024

Spend Smart
Antisipasi Darurat Pangan, Kementan Bagikan Pompa Irigasi Gratis di Jawa Timur

Antisipasi Darurat Pangan, Kementan Bagikan Pompa Irigasi Gratis di Jawa Timur

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com