Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BNN Pastikan Pilot AirAsia Negatif Narkoba

Kompas.com - 26/01/2015, 15:49 WIB
Yoga Sukmana

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Narkorika Nasional (BNN) memastikan pilot AirAsia berinisial FI tidak menyalahgunakan narkoba. Hal tersebut diketahui setelah ada pemeriksaan lengkap oleh Balai Kesehatan Penerbangan Kementerian Perhubungan dan Badan Narkotika Nasional.

"BNN sudah terima urin dan rambut kapten FI pada 1 Januari lalu. Dalam urin terkandung, tapi rambut tidak ada (Narkoba)," ujar Kepala Bagian Humas BNN Sumirat Dwiyanto saat konferensi pers di Kantor BNN, Jakarta, Senin (26/1/2015).

Lebih lanjut, kata dia, pada awalnya Kapten FI diduga menyalahgunakan narkoba jenis morfin. Namun, hal itu kata dia akibat pemberian resep obat dari dokter karena Kapten FI sempat menderita sakit tifus. Oleh karena itu, BBN menyimpulkan obat-obatan yang digunakan Kapten FI adalah atas resep dokter.

Senada dengan BNN, Ketua Kelompok Medis Balai Kesehatan Penerbangan Kementerian Perhubungan Sri Ariyani mengatakan, Kapten FI menjalani pemeriksaan lanjutan pada tanggal 2 Januari 2015 yang mencakup pemeriksaan urin kuantitatif, pemeriksaan darah, dan pemeriksaan rambut.

"Dari hasil pemeriksaan itu, Kapten FI negatif dari penyalahgunaan narkoba," kata Sri.

Sebelumnya, pada 1 Januari 2015, Kementerian Perhubungan melakukan tes urin secara random di Bandara Ngurah Rai Bali. Saat itu puluhan kru pesawat diperiksa apakah menyalahgunakan narkoba atau tidak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com