Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menkop dan UKM: Indonesia Bisa Jadi "Raja Ekspor" Pakaian Muslim

Kompas.com - 30/01/2015, 10:10 WIB
Kontributor Denpasar, Sri Lestari

Penulis


DENPASAR,KOMPAS.com - Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gusti Ngurah Puspayoga bermimpi menjadikan Indonesia raja ekspor pakaian muslim. Wacana ini lahir setelah Puspayoga berbincang-bincang dengan sesama menteri untuk mendapatkan masukan dan saran untuk kementerian yang dipimpinnya.

“Di dunia belum ada pemain besar didalam mengekspor pakaian muslim. Jadi Indonesia mempunyai potensi yang sangat besar untuk menjadi raja ekspor pakaian muslim,” Kata Puspayoga saat memberikan sambutan di acara Seminar Outlook Ekonomi Bali 2015, Denpasar, Bali, Kamis(29/1/2015).

Ia menyebutkan, sebagai negara penganut muslim terbesar di dunia, tentunya masyarakat Indonesia bisa melahirkan karya yang inovatif di sektor ini. Indonesia juga memperhatikan, perkembangan busana dari waktu ke waktu.

“Ini sesuatu yang sangat sederhana, tetapi sangat berharga bagi kami di Kementerian Koperasi untuk mengembangkan bagaimana SDM dan produk kualitasnya dapat ditingkatkan,” ujarnya.

Mantan Wakil Gubernur Bali yang akrap sapa Ajung ini juga menyampaikan bahwa dirinya banyak diskusi dengan teman dan kerabatnya untuk bisa mendapatkan pemikiran-pemikiran cerdas untuk bisa menentukan kebijakan terkait kementerian yang dipimpinnya. Wirausaha baru harus banyak dilahirkan untuk mendukung keberhasilan industri Indonesia.

“Besok (30/1/2015) kita akan launching “Gerakan Sejuta Wirausaha Baru” di Kementerian Koperasi. Ini salah satu usaha kita untuk memberikan peluang wirausaha baru untuk industri di Indonesia,” jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com