Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bahas Dana Talangan, Menteri Keuangan Yunani Bertemu Bank Sentral Eropa

Kompas.com - 04/02/2015, 13:43 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com
- Menteri Keuangan Yunani Yanis Varoufakis bertemu dengan Bank Sentral Eropa (European Central Bank/ECB) untuk membahas renegosiasi utang negara tersebut senilai 240 miliar euro (270 miliar dollar AS).

Pertemuan tersebut merupakan salah satu upaya diplomatik di samping langkah serupa juga dilakukan oleh PM Yunani Alexis Tsipras yang juga membahas rencana renegosiasi tersebut dengan Presiden Komisi Eropa Jean-Claude Juncker.

Kedatangan Varoufakis ke Frankfurt dinilai penting bagi berbagai kalangan, lantaran ECB selama ini menolak rencana restrukturisasi utang yang dilakukan Yunani. Dalam hal ini, Yunani berencana meminta bridging finance atau dana talangan jangka pendek agar negara tersebut tetap bisa membayar kewajiban sampai June.

Jika ECB menolak rencana tersebut, kemungkinan Yunani akan tidak punya uang sama sekali untuk membayar berbagai kewajibannya pada akhir Februari ini.

Sementara itu mengutip FInancial Times, seorang pejabat menyatakan kemungkinan ECB akan menolak rencana Menkeu Yunani yang kembali meminta pinjaman 10 miliar euros untuk jangka pendek.

Di sisi lain, PM Yunani juga melakukan langkah membingungkan, ketika dia bertemu dengan Menteri Keuangan Jerman Wolfgang Schaeuble di Berlin untuk membuka kemungkinan proposal Yunani bisa diterima oleh negara-negara yang menentukan di Uni Eropa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com