Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesalahan Restoran Indonesia di Luar Negeri

Kompas.com - 06/03/2015, 06:40 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pakar kuliner William Wongso menyebut ada kesalahan restoran Indonesia di luar negeri yang membuat kuliner Tanah Air belum populer di kancah internasional.

"Rumah makan Indonesia di luar negeri disesuaikan dengan selera lokal jadi tidak ada cita rasa asli Indonesia," kata William di Jakarta, Kamis (5/3/2015).

Hilangnya cita rasa asli kuliner Indonesia di luar negeri membuat makanan Tanah Air tidak punya rasa otentik yang menjadi ciri khas. Demi selera lokal, misalnya, rasa pedas dari suatu masakan dikurangi.

Penyebabnya adalah anggapan bahwa orang asing, misalnya dari negara Barat, tidak suka masakan pedas. Padahal anggapan itu tidak sepenuhnya benar. Itulah mengapa ada penyesuaian rasa karena timbulnya kekhawatiran rasa asli kuliner Indonesia sulit diterima selera internasional.

"Seharusnya percaya diri dengan rasa otentik," ujar William.

Salah satu cara menjaga rasa otentik adalah dengan menggunakan bumbu dan bahan asli Indonesia. Dia mencontohkan masakan rendang yang jauh lebih enak bila santannya berasal dari Indonesia, bukan Thailand. "Santan Thailand beda, memang lebih cocok untuk masakan Thailand," ujar dia.

Negara-negara Asia yang makanannya sudah sukses merambah ke penjuru dunia seperti Thailand dan Jepang, kata William, menghargai bumbu asli mereka dalam meracik masakan. Sehingga cita rasa terjaga.

Selain itu, William menyebut lokasi restoran Indonesia di luar negeri belum berada di tempat-tempat signifikan yang mudah ditemukan. "Biasanya di tempat 'ngumpet'," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sambil Makan Durian, Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat

Sambil Makan Durian, Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat

Whats New
Ciptakan Ekosistem Perkebunan yang Kompetitif, Kementan Gelar Kegiatan Skena 

Ciptakan Ekosistem Perkebunan yang Kompetitif, Kementan Gelar Kegiatan Skena 

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Harga BBM Tak Naik hingga Juni 2024

Menteri ESDM Pastikan Harga BBM Tak Naik hingga Juni 2024

Whats New
Konflik Iran-Israel Menambah Risiko Pelemahan Rupiah

Konflik Iran-Israel Menambah Risiko Pelemahan Rupiah

Whats New
Kemenhub Mulai Hitung Kebutuhan Formasi ASN di IKN

Kemenhub Mulai Hitung Kebutuhan Formasi ASN di IKN

Whats New
BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

Whats New
IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

Whats New
IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

Whats New
Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Whats New
Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Work Smart
Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

BrandzView
Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Whats New
Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com