Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agrowisata Berbasis Desa Bisa Dikelola BUMDes

Kompas.com - 24/03/2015, 19:51 WIB


GROBOGAN, KOMPAS.com
- Salah satu potensi unggulan yang dapat dikembangkan di daerah kaya produk pertanian atau perkebunan adalah agrowisata. Ke depan, potensi tersebut bisa lebih baik lagi jika dikelola secara terorganisasi misalnya melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).

"Agrowisata sangat potensial dikembangkan menjadi wisata unggulan. Apalagi suasana lingkungan yang asri, masyarakatnya ramah, dapat menjadi daya tarik wisata. Hanya perlu inovasi dan kreativitas, agar menjadi unik dan memberi pengalaman wisata yang sangat berkesan," kata Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Marwan Jafar saat mengunjungi BUMDes Loka Mukti di Balai Desa Jatilor, Kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Selasa (24/3/2015).

Jika agro wisata bisa berkembang, Menteri Marwan mengatakan, perlu daya pikat dengan dilangsungkan event wisata semacam festival buah. Kegiatan ini paling bagus diadakan bertepatan dengan masa panen kebun. 

"Melalui festival ini, sekaligus dapat dipromosikan berbagai produk kreatif desa lainnya. Bisa dalam dalam bentuk souvenir hasil kerajinan, pakaian adat setempat, keunikan budaya, juga berbagai macam kuliner dengan aroma dan citarasa khas daerah setempat," ujar politisi PKB ini.

Namun, untuk kelancaran dan kesuksesan desa agro wisata dan promosi, Marwan mengingatkan harus ada peranan pemerintah daerah dalam menyiapkan sarana dan prasarana pendukung kegiatan wisata. 

"Seperti perbaikan jalan menuju lokasi wisata, penyediaan fasilitas medis, tempat ibadah, toilet, parkir, dan jaringan komunikasi," ujarnya.

"Saya optimis pengembangan agrowisata di perdesaan dapat mendongkrak ekonomi masyarakat dan juga memperbaiki sarana dan prasarana secara mandiri. Sehingga meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat setempat serta mengurangi angka kemiskinan" ujar Marwan.

Sementara itu, Kepala Desa Jatilor, Ngusman, mengaku sangat berterima kasih kepada Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Marwan Jafar yang menyempatkan waktunya mengujungi BUMDes Loka Mukti.

"BUMDes kita ini sedang merintis pengembangan desa wisata dengan menanam buah naga, budi daya daun bawang merah, pengelolaan sampah lingkungan, dan batik tulis," ujar Ngasman.

Selain itu, BUMDes di desa Jatilor, menurut Ngasman, juga sudah dilengkapi dengan payung hukum yang jelas. 

"Jatilor merupakan salah satu desa di kabupaten Grobogan yang resmi mempunyai Perdes yang mengelola Jasa Keuangan Mikro, Lumbung Pangan, dan lumbung usaha," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com