Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tambah Pabrik, MJEE Perbesar Kandungan Lokal

Kompas.com - 09/06/2015, 20:58 WIB


KOMPAS.com - Menambah jumlah pabrik untuk peningkatan kapasitas produksi hingga 40 persen, perusahaan pembuatan elevator dan eskalator Mitsubishi Jaya Elevator and  Escalator (MJEE) juga memperbesar kandungan lokal hingga 30 persen. Menurut Presiden Direktur MJEE Christian Satrya, dua kiat tersebut diharapkan mampu membuat produk-produk MJEE memunyai harga kompetitif di pasar Indonesia. "Kami membidik pangsa pasar 30 persen di Indonesia," kata Christian pada peresmian pabrik kedua MJEE di Karawang International Industry City (KIIJ), Kabupaten Karawang, Jawa Barat pada Selasa (9/6/2015).

Tanpa menyebutkan merek, Christian mengatakan bahwa di Indonesia, selain MJEE ada empat pemain di pasar elevator dan eskalator. Ia memerinci, satu pemain berasal dari Amerika Serikat. Kemudian, tiga berasal dari Eropa.

Dana investasi yang dikeluarkan untuk pembangunan pabrik kedua sekitar Rp 20 miliar sampai dengan saat ini. Kemudian, selama tiga tahun ke depan secara bertahap masih akan ada tambahan investasi untuk pembelian mesin-mesin produksi.

Secara bertahap, imbuh Christian, pihaknya juga akan meningkatkan kapasitas produksi secara optimal pada kedua pabrik hingga 2018 usai. Kelak, kapasitas produksi per tahun bisa menyentuh angka 1.000 unit. Dari jumlah itu, 90 persen adalah produk elevator.

Christian mengatakan pula sampai dengan akhir 2015, target produksi mencapai 750 unit. Angka ini menanjak dari setahun silam di posisi 700 unit. "Pada 2016, kami akan memproduksi hingga 850 unit per tahun," tuturnya.

Data dari MJEE juga menunjukkan setahun silam total volume produksi perusahaan termasuk instalasi dan layanan perawatan produk mencapai angka Rp 580 miliar. Tahun ini,  rencananya, angka itu akan bertambah menjadi Rp 700 miliar.

Mayoritas produksi MJEE, sekitar 59 persen diserap oleh pasar lokal. Menurut Christian, kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) adalah pasar paling potensial. Permintaannya bisa mencapai 80 persen. Segmen yang menyerap produk MJEE adalah proyek pembangungan perkantoran, apartemen, dan pusat perbelanjaan.  "Pasar ekspor terbesar saat ini adalah Singapura. Sebelumnya, kawasan Timur Tengah," demikian Christian Satrya.

Josephus Primus Karyawan PT. Mitsubishi Jaya Elevator and Escalator (MJEE) menyiapkan pelat baja untuk bahan pembuatan lift. Berdiri sebagai perusahaan patungan Jepang dan Indonesia sejak 1996 MJEE memproduksi eskalator dan travelator serta elevator untuk penumpang dan barang. Mayoritas produksi MJEE, sekitar 59 persen diserap oleh pasar lokal


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com