Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Idul Fitri, CIMB Niaga Beroperasi Terbatas

Kompas.com - 10/07/2015, 13:34 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Selama liburan Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah, PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) akan mengoperasikan Idul Fitri Care Center di sejumlah lokasi di Tanah Air yang akan beroperasi secara terbatas.

“Langkah ini kami lakukan sebagai upaya untuk tetap memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya nasabah CIMB Niaga, menjelang maupun sesudah libur Lebaran," sebut Direktur Operations & IT CIMB Niaga Rita Mas’Oen dalam siaran pers yang diterima Kompas.com.

Rita menjelaskan, selama libur Idul Fitri 1436 H pada 16 hingga 20 Juli 2015, CIMB Niaga akan mengoperasikan 51 Idul Fitri Care Center. Sentra layanan tersebut khusus melayani keluhan nasabah berkaitan dengan masalah ATM, seperti rekening terdebet tetapi fisik uang tidak keluar, kartu ATM CIMB Niaga tertelan di ATM CIMB Niaga, kartu ATM CIMB Niaga yang rusak atau tertelan di ATM Bersama/Prima, serta nasabah yang lupa atau salah PIN kartu ATM.

Selain itu, khusus pada 16 Juli 2015, Digital Banking CIMB Niaga yang berada di pusat perbelanjaan akan tetap melayani nasabah dari pukul 10.00 – 20.00 WIB, pada 17 Juli 2015 dari pukul 14.00 – 20.00 WIB dan pada 18 - 21 Juli 2015 dari pukul 10.00 – 20.00 WIB. Layanan yang ditawarkan antara lain pembukaan rekening, registrasi CIMB Clicks, Go Mobile dan Rekening Ponsel, penggantian kartu debit, dan lain-lain.
 
Sementara itu, pada 21 Juli 2015, sebanyak 104 kantor cabang CIMB Niaga juga akan beroperasi. Layanan terbatas yang disediakan meliputi transaksi tunai, transaksi non-tunai seperti overbooking, kliring, RTGS dan outgoing transfer valas, serta layanan pembukaan rekening.

Rita menyebutkan, nasabah juga dapat memanfaatkan sejumlah layanan branchless banking dari CIMB Niaga lainnya untuk transaksi perbankan, seperti CIMB Clicks (internet banking), Go Mobile (mobile banking), Phone Banking 14041, Preferred Phone Banking 500 800, Self Service Terminal (SST), dan Cash Deposit Machine (CDM).   

CIMB Niaga juga menyiapkan Command Center yang beroperasi penuh 1x24 jam, untuk memantau operasional ATM CIMB Niaga yang tersebar luas di berbagai lokasi di Indonesia.

“Terdapat 3.288 ATM CIMB Niaga (per 31 Maret 2015) yang telah disiapkan untuk melayani kebutuhan transaksi maupun uang tunai para nasabah CIMB Niaga dan masyarakat umum. Karenanya, kami memastikan seluruhnya dapat beroperasi dengan baik dan seluruh kebutuhan uang tunai tersebut terpenuhi,” ucapnya.

Untuk mengetahui lokasi Idul Fitri Care Center dan kantor cabang CIMB Niaga yang beroperasi secara terbatas selama libur Idul Fitri 1436 H, nasabah dapat menghubungi phone banking CIMB Niaga 14041. Seluruh kantor cabang CIMB Niaga akan kembali beroperasi seperti biasa pada 22 Juli 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com