Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pabrik Baru Sepatu Nike Akan Dibangun di Majalengka

Kompas.com - 04/08/2015, 07:40 WIB


JAKARTA, KOMPAS.com -
Produsen sepatu dalam negeri PT Adis Dimension Footwear yang memproduksi sepatu asal Amerika Serikat Nike, berencana mendirikan pabrik sepatu baru. Perusahaan akan mendirikan pabrik baru di Majalengka, Jawa Barat. 

“Biaya logistik lebih murah kalau didirkan di sana,” ungkap Harijanto, Chairman Adis Dimension Footwear kepada Kontan, Senin (3/8/2015). 

Pabrik barunya ini akan memiliki kapasitas sebesar 12 juta pasang sepatu per tahun.

Harijanto mengatakan, untuk pembangunan pabrik ini membutuhkan biaya 50 juta dollar AS-60 juta dollar AS. Sebagian anggaran berasal dari pinjaman bank dan selebihnya dari modal perusahaan.

Harijanto mengungkapkan, pihaknya masih melakukan uji kelayakan atau feasibilty study untuk merampungkan rencana ini. Meski tidak menjelaskan kapan pabrik ini mulai dibangun, Harijanto memperkirakan, pembangunan bakal memakan waktu 2-3 tahun.

Seluruh produksi Adis dari pabrik barunya ini bakal dijual ke pasar ekspor. Saat ini Adis Dimension memiliki satu pabrik yang berlokasi di Balaraja, Tangerang dengan kapasitas terpasang sebesar 20 juta pasang sepatu per tahun. (David Oliver Purba)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com