Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rupiah Sudah "Undervalued"

Kompas.com - 12/08/2015, 09:56 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejak awal tahun 2015 dalam catatan Bank Indonesia (BI), nilai tukar rupiah terhadap dollar AS sudah mengalami penurunan 8,5 persen. Nilai tukar mata uang Garuda bahkan telah tertekan lebih dari 30 persen sejak 2013.

Demikian disampaikan, Dewan Gubernur Senior Bank Indonesia Mirza Adityaswara, di Jakarta, Selasa (11/8/2015).

Akibatnya, kini nilai tukar rupiah sudah dikatakan undervalued. Indeks real effective rate (RER) sebagai pengukur daya saing mata uang sudah di bawah 90. Berkenaan dengan hal tersebut, menurut Mirza, Indonesia tidak perlu ikut-ikutan China mendevaluasi nilai tukar mata uang.

Sebagaimana diketahui pemerintah China melakukan mendevaluasi Yuan terhadap dollar AS sebesar 1,86 persen, untuk meningkatkan daya saing produk ekspor. "Rupiah itu kan indeksnya di bawah 90. Jadi kebijakan depresiasi enggak perlu diikuti oleh Indonesia," ungkap Mirza.

Menurut Mirza tekanan terhadap rupiah sudah cukup banyak. Dibandingkan dengan Jepang misalnya, nilai tukar Yen terhadap dollar AS selama 2,5 tahun turun kisaran 25 persen.

Sebagai perbandingan lainnya, nilai tukar Won Korea sejak awal tahun 2015 sudah turun 6 persen. Apalagi kata dia, jika dibandingkan dengan mata uang Yuan China yang hanya 2 persen.

Atas dasar itu, ia menegaskan Indonesia tidak perlu mengejar daya saing produk ekspor dengan cara melemahkan rupiah. Lain halnya dengan Yuan China. Yuan China masih dinilai terlalu perkasa dalam menghadapi penguatan dollar AS. Padahal saingan dagang utamanya yakni Jepang dan Korea nilai tukarnya sudah tertekan lumayan dalam.

"Saingan dagang China untuk ekspor itu Korea, Jepang, Singapura, untuk produk-produk manufaktur. Sehingga China currency menguat, barang produk China jadi lebih mahal, sehingga kalah ekspor. Padahal pertumbuhan ekonomi China turun signifikan," ucap Mirza.

Baca juga: China Devaluasi Yuan, Bursa Saham AS "Kebakaran"

Kompas TV Rupiah Terus Mengalami Penurunan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Bagaimana Prospek IPO di Indonesia Tahun Ini Usai Pemilu?

Bagaimana Prospek IPO di Indonesia Tahun Ini Usai Pemilu?

Whats New
Harga Makanan Global Diperkirakan Turun, Konsumen Bakal Lega

Harga Makanan Global Diperkirakan Turun, Konsumen Bakal Lega

Whats New
Laba Bersih Astra Agro Lestari Turun 38,8 Persen, Soroti Dampak El Nino

Laba Bersih Astra Agro Lestari Turun 38,8 Persen, Soroti Dampak El Nino

Whats New
Naik, Pemerintah Tetapkan Harga Acuan Batu Bara hingga Emas April 2024

Naik, Pemerintah Tetapkan Harga Acuan Batu Bara hingga Emas April 2024

Whats New
Alasan Mandala Finance Tak Bagi Dividen untuk Tahun Buku 2023

Alasan Mandala Finance Tak Bagi Dividen untuk Tahun Buku 2023

Whats New
Efek Panjang Pandemi, Laba Bersih Mandala Finance Turun 35,78 Persen

Efek Panjang Pandemi, Laba Bersih Mandala Finance Turun 35,78 Persen

Whats New
Heboh soal Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta, Cek Ketentuannya

Heboh soal Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta, Cek Ketentuannya

Whats New
KB Bank Targetkan Penyelesaian Perbaikan Kualitas Aset Tahun Ini

KB Bank Targetkan Penyelesaian Perbaikan Kualitas Aset Tahun Ini

Whats New
Astra Agro Lestari Sepakati Pembagian Dividen Rp 165 Per Saham

Astra Agro Lestari Sepakati Pembagian Dividen Rp 165 Per Saham

Whats New
Ditopang Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Diprediksi Semakin Moncer

Ditopang Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Diprediksi Semakin Moncer

Whats New
Survei: 69 Persen Perusahaan Indonesia Tak Rekrut Pegawai Baru untuk Hindari PHK

Survei: 69 Persen Perusahaan Indonesia Tak Rekrut Pegawai Baru untuk Hindari PHK

Work Smart
Heboh soal Kualifikasi Lowker KAI Dianggap Sulit, Berapa Potensi Gajinya?

Heboh soal Kualifikasi Lowker KAI Dianggap Sulit, Berapa Potensi Gajinya?

Whats New
Tantangan Menuju Kesetaraan Gender di Perusahaan pada Era Kartini Masa Kini

Tantangan Menuju Kesetaraan Gender di Perusahaan pada Era Kartini Masa Kini

Work Smart
Bantuan Pesantren dan Pendidikan Islam Kemenag Sudah Dibuka, Ini Daftarnya

Bantuan Pesantren dan Pendidikan Islam Kemenag Sudah Dibuka, Ini Daftarnya

Whats New
Tanggung Utang Proyek Kereta Cepat Whoosh, KAI Minta Bantuan Pemerintah

Tanggung Utang Proyek Kereta Cepat Whoosh, KAI Minta Bantuan Pemerintah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com