Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aas Asikin Idat Jadi Dirut Pupuk Indonesia

Kompas.com - 08/12/2015, 08:35 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) merombak direksi PT Pupuk Indonesia (Persero) setelah menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) pada 4 November 2015.

Kursi Direktur Utama (Dirut) kini dijabat Aas Asikin Idat yang menggantikannya Arifin Tasrif.

Bila melihat jejak rekamnya, Aas bukan orang baru di Pupuk Indonesia Holding Company (PIHC). Dia punya segudang pengalaman lantaran sebelumnya menjabat sebagai Dirut PT Pupuk Kaltim dan juga pernah menjabat sebagai Dirut PT Pupuk Kujang.

Usai diangkat menjadi Dirut Pupuk Indonesia, Aas menyatakan siap mendukung program pangan yang saat ini diprioritaskan pemerintah. "Keberadaan kami yang utama adalah untuk menunjang ketahanan pangan melalui jaminan pasokan pupuk," ujar Aas dalam keterangan resmi perusahaan, Jakarta, Selasa (8/12/2015).

Pupuk Indonesia Holding ucap dia akan berusaha meningkatkan distribusi pupuk, khususnya pupuk bersubsidi. Caranya, perusahaan akan mencoba mengoptimalkan sistem distribusi pupuk yang ada saat ini.

Aas mengakui persaingan bisnis saat ini semakin ketat. Oleh karena itu dia menyatakan alam terus mengembangkan investasi antara lain produk-produk yang masih merupakan produk hilir dari bisnis inti perusahaan.

Selain Aas, Kementerian BUMN juga mengangkat jajaran direksi lain yaitu Gusrizal, M. Djohan Safri dan Indarto Pamoengkas.

Berikut susunan Direksi baru PT Pupuk Indonesia (PIHC):
1. Direktur Utama  Aas Asikin Idat
2. Direktur Nugraha Budi Eka Irianto 
3. Direktur Koeshartono
4. Direktur M. Djohan Safri
5. Direktur Gusrizal
6. Direktur Indarto Pamoengkas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com