Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertamina Raup Laba Bersih Rp 19 Triliun

Kompas.com - 11/12/2015, 09:04 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Pertamina (Persero) meraup laba bersih  1,39 miliar dollar AS atau sekitar Rp 19,32 triliun (kurs Rp 13.900 per dollar AS) hingga Oktober 2015.

“Pertamina mampu melakukan efisiensi sebesar 1,278 miliar dollar AS dan berhasil meraih laba bersih sebesar 1,39 miliar dollar AS," sebut Direktur Utama Pertamina Dwi Soetjipto dalam keterangan tertulis, Kamis (10/12/2015).

Ia menyebutkan, efisiensi belanja operasional (opex) mencapai sekitar 1 miliar dollar AS dan marjin laba kotor sebelum pajak (EBITDA) sampai pertengahan 2015 sebesar 10,76 persen.

"Marjin tertinggi dalam 3 tahun terakhir ini dan sangat membanggakan di tengah harga minyak turun hampir 60 persen," ujarnya.

Laba yang diperoleh dari aktivitas hulu dan hilir, juga didukung pengelolaan keuangan yang lebih prudent. Pertamina menjadi role model bagi BUMN di Indonesia karena telah melakukan aktivitas lindung nilai (hedging) valuta asing. Pertamina pertama kali melakukan hedging valas dengan transaksi sebesar 400 juta dollar AS.

"Dari sisi pelaporan keuangan, transparansi dan pelaporan Pertamina telah diakui oleh masyarakat dengan diperolehnya penghargaan Annual Report Award OJK sebagai BUMN Non Keuangan non-listed terbaik di Indonesia," ucap Dwi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com