Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pakai Vi-Gas, Laba AeroTrans Diprediksi Bisa Naik Rp 100 Miliar

Kompas.com - 15/01/2016, 14:28 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Pertamina (Persero) dan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk melalui PT Aerotrans menyepakati kerjasama pengoperasian kendaraan air crew Garuda Indonesia yang menggunakan bahan bakar gas dari Pertamina, Vi-Gas.

Menteri BUMN Rini M Soemarno menyatakan, penggunaan bahan bakar Vi-Gas untuk kendaraan air Crew Garuda Indonesia yang dioperasikan Aerotrans merupakan sebuah kesempatan yang bagus.

Pasalnya, anak usaha Garuda Indonesia tersebut dapat menekan biaya bahan bakar.

"Garuda Indonesia dan anak perusahaannya Aerotrans melihat wah ini kesempatan yang sangat baik. Ternyata juga memberikan benefit yang tinggi, karena mengurangi cost dari bahan bakar sebesar 40 persen," kata Rini di Jakarta, Jumat (15/1/2016).

Tidak hanya itu, Rini juga mengungkapkan bahwa Direktur Utama Garuda Indonesia M Arief Wibowo mengatakan kepadanya bahwa Aerotrans pun dapat mendongkrak keuntungan jika semua kendaraan operasional air crew menggunakan bahan bakar gas tersebut.

"Pak Arif juga tadi bisik-bisik, 'Bu, kalau pakai ini semua tahun ini keuntungannya bisa naik Rp 100 miliar buat Aerotrans saja.' Lumayan itu memberikan kesejahteraan lebih baik untuk karyawan, pelayanan yang lebih baik. Jadi hal-hal ini yang memang kami dorong," ungkap Rini.

Garuda Indonesia dan Aerotrans merencanakan 1.300 kendaraan air crew akan menggunakan bahan bakar Vi-Gas. Dengan marjin sekitar 40 persen yang telah disebutkannya, maka Aerotrans diyakini akan memperoleh manfaat yang cukup besar.

"Dengan margin 40 persen lebih, save berarti kira-kira Rp 100 miliar satu tahun, dibanding menggunakan BBM. Untuk ukuran Aerotrans itu sangat bermanfaat sekali," terang Rini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com