Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Efek Penurunan BI Rate dan GWM Primer Baru Terasa 1 - 3 Bulan ke Depan

Kompas.com - 18/02/2016, 16:59 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) memutuskan menurunkan suku bunga acuan BI atau BI Rate sebesar 25 basis poin menjadi 7 persen.

Selain itu, RDG BI juga memutuskan menurunkan Giro Wajib Minimum (GWM) Primer dalam rupiah sebesar 1 persen menjadi 6,5 persen.

Menurut Gubernur BI Agus DW Martowardojo, efek kebijakan bank sentral dalam menurunkan BI Rate dan GWM Primer tidak dapat langsung terasa.

"Transmisi kebijakan BI Rate dan GWM Primer diharapkan bisa efektif dan bisa dirasakan 1 sampai 3 bulan ke depan. Karena pada Januari sudah diturunkan BI Rate, sekarang ada penurunan lagi tentu hal ini merupakan satu upaya untuk membuat transmisi ini semakin efektif," kata Agus dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (18/2/2016).

Agus menyebut, keputusan menurunkan BI Rate dan GWM Primer pada RDG BI bulan ini sejalan dengan ruang pelonggaran kebijakan moneter yang semakin terbuka dan semakin terjaganya stabilitas makroekonomi.

Pertimbangannya antara lain inflasi yang rendah pada 2016 dan meredanya ketidakpastian di pasar keuangan global.

Lebih lanjut Agus menuturkan, kebijakan penurunan BI Rate dan GWM Primer dalam rupiah tersebut diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi lebih baik.

"Bank Indonesia juga akan terus memperkuat koordinasi dengan Pemerintah untuk memastikan pengendalian inflasi, penguatan stimulus pertumbuhan, dan reformasi struktural berjalan dengan baik, sehingga mampu menopang pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan ke depan dengan tetap menjaga stabilitas makroekonomi," terang dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com