Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Negara Terbaik dan Terburuk untuk Pekerja Wanita

Kompas.com - 07/03/2016, 14:30 WIB
Aprillia Ika

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — The Economist dalam chart hariannya membeberkan indeks glass-ceiling terbaru. Glass-ceiling merupakan hambatan yang membatasi kelanjutan karier wanita mencapai posisi dan pendapatan yang lebih baik.

Indeks glass-ceiling ini juga menandai Hari Wanita Internasional oleh PBB yang jatuh pada 8 Maret 2016.

Indeks glass-ceiling dari The Economist ingin mengungkapkan tempat-tempat atau negara-negara di mana para wanita mendapatkan kesempatan yang setara dalam pekerjaannya.

Indeks ini mengombinasikan data pendidikan yang lebih tinggi, partisipasi dalam organisasi buruh, upah, ongkos perawatan anak, hak kehamilan dan melahirkan, aplikasi sekolah bisnis, serta representasi di pekerjaan senior.

Indeks ini juga memasukkan hak asuh anak (paternity rights) sebagai bahan pertimbangan tambahan pada tahun ini.

Studi terakhir memperlihatkan, ketika para ayah mengambil cuti kelahiran anaknya, sang ibu cenderung kembali bekerja. Pekerja wanita sangat tinggi dan saat ini gap antara gaji wanita dan pria sudah tidak terlalu curam.


Yang tidak mengejutkan adalah, negara-negara di wilayah Nordic, seperti Islandia, Norwegia, Swedia, dan Finlandia, menjadi negara paling top untuk indeks ini. Islandia merupakan negara baru yang masuk di daftar indeks ini.

Di negara-negara Nordic ini, kehadiran pekerja wanita disamakan dengan pria. Di Finlandia, jumlah pekerja wanita yang melalui pendidikan tinggi sangat banyak. Komparasinya, 49 persen wanita dengan pendidikan strata 3, sedangkan pria 35 persen.

Di Norwegia, gap upah berdasarkan jender hanya 6,3 persen, jauh di bawah rata-rata OECD sebesar 15,5 persen.

Di Islandia, wanita memiliki 44 persen kursi direksi. Di Norwegia dan Islandia, keterlibatan wanita dalam politik juga besar, seperti halnya di Swedia yang mencapai 44 persen kursi parlemen dikuasai wanita.

Di ranking terendah diduduki oleh negara Asia, yakni Jepang serta Korea Selatan, serta Turki di Asia Barat.

Di negara-negara tersebut, lebih banyak pria yang memiliki titel ketimbang wanita. Dengan demikian, untuk kesempatan kerja lebih banyak dikuasai oleh pria, terutama untuk posisi senior.

Perbedaan gaji antara pria dan wanita di negara-negara Asia tersebut juga besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Whats New
PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Whats New
Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Whats New
LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

Whats New
Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Spend Smart
Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Whats New
Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Whats New
Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Whats New
Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com