Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wall Street Respons Langkah Bank Sentral Eropa

Kompas.com - 10/03/2016, 23:43 WIB
Muhammad Fajar Marta

Penulis

NEW YORK, KOMPAS.com — Bursa saham Wall Street AS menghijau saat dibuka pada Kamis (10/3/2016) seiring kebijakan Bank Sentral Eropa yang kembali melonggarkan pengaturan moneternya secara agresif.

Saat dibuka, Indeks Dow Jones Industrial Average bertengger pada posisi 17.108,60, naik 108,24 poin (0,64 persen) dibandingkan penutupan sehari sebelumnya.

Indeks S & P 500 naik 13,38 poin (0,67 persen) ke posisi 2.002,64, sementara indeks komposit Nasdaq memperoleh 38,89 poin (0,83 persen) ke level 4.713,27.

Sebelumnya, di belahan bumi Eropa, Bank Sentral Eropa atau Europe Central Bank (ECB) mengejutkan pasar keuangan setelah mengeluarkan sejumlah kebijakan secara dramatis.

Dalam pertemuan Dewan Gubernur ECB di Frankfurt, Jerman, Kamis (10/3/2016), ECB memutuskan untuk memangkas sejumlah suku bunga dan memperbanyak pembelian aset dari pasar keuangan Eropa.

Stimulus tersebut bertujuan untuk memompa likuiditas ke pasar, sekaligus menggerakkan perekonomian Eropa yang selama ini stagnan.

Ada tiga jenis suku bunga yang dipangkas ECB.

Pertama, suku bunga acuan dari 0,05 persen menjadi nol persen. 

Kedua, ECB memotong suku bunga fasilitas deposito dari - 0,3 persen menjadi - 0,4 persen.

Ketiga, memotong suku bunga pinjaman semalam (overnight) dari 0,3 persen menjadi 0,25 persen.

Selain memangkas suku bunga, ECB akan menggelontorkan likuiditas ke pasar dengan meningkatkan pembelian aset keuangan dari 60 miliar euro per bulan menjadi 80 miliar euro per bulan.

Presiden ECB Mario Draghi, dalam konferensi pers, mengatakan, pertumbuhan ekonomi Eropa akan membaik meskipun dikepung oleh berbagai persoalan, seperti anjloknya harga minyak dan pelambatan ekonomi China.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com