Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dorong Nilai Ekspor, Kemendag Boyong 26 Perajin ke Hong Kong

Kompas.com - 27/04/2016, 08:45 WIB
Aprillia Ika

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perdagangan (Kemendag) kian gencar mendongkrak nilai ekspor. Kali ini, Kemendag akan memboyong 26 pengusaha, perajin, dan UKM untuk berpromosi di ajang Hong Kong Gifts and Premium Fair 2016.

Acara ini akan berlangsung di Hong Kong Convention and Exhibition Centre (HKCEC), Hong Kong, Republik Rakyat Tiongkok (RRT), pada 27-30 April 2016.

“Partisipasi pada pameran ini menjadi langkah strategis kami (Kemendag) agar produk-produk unggulan karya bangsa, khususnya produk kerajinan dan cinderamata, kian dikenal di pasar global,” ujar Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN), Nus Nuzulia Ishak di Jakarta, melalui siaran pers, Selasa(26/4/2016).

Memperkuat sinergi kementerian dan lembaga, dalam pameran ini, Kemendag menggandeng Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) dan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (KUKM).

Nus menjelaskan, Hong Kong Gifts and Premium Fair merupakan pameran produk premium dan cinderamata terbesar di dunia. Nus optimistis, dengan potensi besar produk kerajinan Indonesia, kesuksesan akan diraih melalui pameran ini.

Hingga 2014, Indonesia merupakan penyuplai utama dunia dari kawasan ASEAN. Bertengger di posisi 12, Indonesia memasok 1,37 persen kebutuhan kerajinan dunia.

Nilai ekspor produk kerajinan pada 2015 menunjukkan kenaikan sebesar 1,42 persen dengan total nilai mencapai 704,2 juta dollar AS. Negara-negara tujuan ekspor Indonesia antara lain Amerika Serikat, Jepang, Malaysia, Jerman, dan Inggris.

“Peran Hong Kong sebagai salah satu pusat logistik penting di Asia diantaranya sebagai hub dan distribusi impor yang diharapkan menjadi salah satu momentum mengembalikan keperkasaan kerajinan Indonesia serta menggenjot ekspor di tahun ini,” tegas Nus.

Pada pameran nanti, “Rumah Indonesia” bertemakan Remarkable Indonesia akan berada di atas lahan seluas 144 m2 di Hall 3, 3C-F24. Aneka produk yang akan ditampilkan antara lain, furnitur, home decor, fesyen, aksesori, produk spa, alat tulis, produk perhiasan perak dan batu-batuan, serta kerajinan dan produk kreatif seperti gitar batik.

Setiap produk yang ditampilkan telah melalui tahap seleksi dan kurasi ketat oleh Dekranas, Kemendag, dan Kementerian KUKM. Tahun lalu, Hong Kong Gifts and Premium Fair diikuti 4.262 peserta dari 38 negara dan dikunjungi 51.575 buyer internasional.

Kompas TV Kemendag Gandeng Pemerintah Wakayama
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Whats New
Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Whats New
Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Whats New
Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Whats New
IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com