Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rel Jakarta-Surabaya Direvitalisasi, KAI Yakin Penumpang Pesawat Beralih ke KA

Kompas.com - 23/06/2016, 21:57 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) yakin revitalisasi jalur rel KA Jakarta-Surabaya akan mampu mempercepat waktu tempuh kedua kota tersebut menjadi 5,5 jam saja.

Bila itu terjadi, KAI memprediksi penumpang pesawat terbang akan beralih menggunakan KA Jakarta-Surabaya.

"Itu bisa-bisa orang yang naik pesawat akan turun naik kereta api," kata Edi sembari tertawa, Jakarta, Kamis (23/6/2016).

Ia menjelaskan, rencana revitalisasi jalur KA Jakarta-Surabaya akan membuat kecepatan KA melonjak menjadi 160 km per jam.

Namun, Edi mengatakan harus ada perbenahan yang cukup besar terutama terkait perlintasan KA yang ada sepanjang jalur Jakarta-Surabaya.

"Perlintasan dari Jakarta sampai Surabaya itu kurang lebihnya ada 1.000. Nah yang liar atau tidak resmi ada 500-an. Ini harus semua dihilangkan kalau mau keretanya melaju 160 km per jam," kata Edi.

Presiden Joko Widodo, kata Edi sudah memerintahkan KAI untuk membuat kajian revitalisasi jalur KA Jakarta-Surabaya.

KAI langsung menjalankan perintah Presiden dan hasillnya sudah diserahkan kepada Presiden dan Menteri BUMN Rini Soemarno.

Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan, bahwa revitalisasi jalur KA Jakarta-Surabaya dapat dimulai awal tahun 2017 mendatang.

"Tergantung nanti persetujuan. Kita usahakan tahun depan mulai karena itu penting untuk mempercepat waktu tempuh Jakarta-Surabaya dari 8-9 jam menjadi 5 jam," kata Kalla.

Sebelumnya, Menteri Perhubungan Ignasius Jonan menawarkan sejumlah proyek KA ke Jepang dan China. Salah satu proyek yang ditawarkan yakni revitalisasi jalur KA lintas trans Jawa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com