Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertemuan Menteri BUMN dengan Menteri PUPR Bahas Isu Infrastruktur

Kompas.com - 14/07/2016, 15:50 WIB
Iwan Supriyatna

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno hari ini melakukan pertemuan dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahaan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono guna membahas beberapa isu terkait infrastruktur.

Basuki mengatakan, dalam pembahasan yang dilakukan di Kementerian BUMN, membahas beberapa proyek terkait jalan tol dan perlintasan sebidang rel kereta api.

"Yang tadi dibahas itu tentang jalan tol Trans Jawa, kemudian simpang sebidang dengan KAI, ruas tol Probolingo-Banyuwangi, termasuk dari bandara Adi Sumarmo ke stasiun Solo Balapan," ujar Basuki di Gedung Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (14/7/2016).

Untuk proyek tol Probolingo-Banyuwangi, Basuki menyebutkan, akan dilakukan proses lelang di bulan Agustus.

"Jalan tol lagi di lelang bulan depan. Yang dilelang baru satu itu dulu, yang lain kita lihat kesiapan nya," terangnya.

Sementara, lanjut Basuki, untuk proyek pembangunan rel kereta api dari Stasiun Solo Balapan ke Bandara Adi Sumarmo akan digarap oleh PT KAI.

"Pembangunan rel kereta api akan digarap PT KAI," pungkas Basuki.

Kompas TV Menteri PUPR Bicara soal Lebaran

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com