Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenhub: Jumlah Kecelakaan Lalu Lintas Mudik Lebaran 2016 Turun 6 Persen

Kompas.com - 18/07/2016, 15:30 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan (Menhub) Ignasius Jonan menyatakan jumlah kecelakaan lalu lintas pada arus mudik Idul Fitri 2016 mengalami penurunan sebesar 6 persen. Hal ini berdasadkan pantauan Kemenhub dan Korlantas Polri.

"Dari H-6 sampai dengan H+8 (Lebaran) turun 6 persen," kata Jonan dalam acara konferensi pers Evaluasi Angkutan Lebaran 2016 di Jakarta, Senin (18/7/2016).

Jonan menjelaskan, jumlah kecelakaan lalu lintas pada arus mudik Lebaran 2016 mencapai 2.979 kecelakaan, menurun dari 3.172 pada tahun sebelumnya.

Adapun jumlah korban meninggal dunia turun 20 persen dari 694 jiwa pada tahun 2015 menjadi 558 jiwa pada tahun 2016.

Sementara itu, jumlah korban luka berat turun 15 persen, dari 1.161 orang pada tahun 2015 menjadi 989 orang pada tahun 2016.

Jumlah korban luka ringan turun 5 persen dari 4.197 orang pada  2015 menjadi 3.987 orang pada tahun 2016.

Adapun perbandingan kendaraan bermotor yang terlibat kecelakaan lalu lintas adalah sepeda motor turun 19 persen menjadi 3.766 unit, mobil penumpang turun 16 persen menjadi 864 unit, bus turun 35 persen menjadi 157 unit, mobil barang turun 14 persen menjadi 407 unit, dan kendaraan tidak bemotor turun 14 persen.

"Perbandingan kecelakaan kendaraan bermotor sekitar 70 persen melibatkan kendaraan roda dua," jelas Jonan.

Jonan mengatakan, tingkat keamanan pada saat arus mudik Lebaran tahun ini relatif terkendali. Menurut dia, hanya ada beberapa kondisi lalu lintas yang tergolong serius.

Kompas TV Mobil Pemudik Tabrak Truk Tangki, 1 Tewas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com