Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agar Tetap Tumbuh, Industri Asuransi Mesti Paham Tiga Hal Ini

Kompas.com - 12/08/2016, 19:49 WIB

KOMPAS.com - Agar tetap tumbuh, industri asuransi mesti memahami tiga hal yakni memunyai jiwa dan semangat muda, terus mengukir prestasi baru, dan melakukan inovasi berbeda. Ketiga hal itu, sebagaimana disampaikan oleh Ketua Umum Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) Hendrisman Rahim, kemarin,  di Medan, Sumatera Utara, juga harus mampu menginspirasi banyak orang.

Ketiga hal itu menjadi bagian penting pada acara tahunan Top Agent Award (TAA) yang ke-29. "Agen merupakan salah satu aset terpenting bagi industri asuransi jiwa. Agen asuransi jiwa memiliki peranan yang sangat besar dalam pertumbuhan industri," tegas Hendrisman Rahim.

Data AAJI, kata Hendrisman, menunjukkan bahwa saat ini ada lebih dari 507.000 agen berlisensi di Indonesia. Rerata pertumbuhan jumlah agen mencapai angka 15 persen.

Pada pemaparan kinerja AAJI, Rabu (22/6/2016), tercatat bahwa pendapatan industri asuransi pada kuartal I tahun 2016 mencapai Rp 48,94 triliun atau meningkat 9,2 persen dibanding tahun lalu yang mencapai Rp 44,80 triliun.

"Pertumbuhan pendapatan industri asuransi bukti nyata kekuatan industri, tetap tumbuh. Hal itu didukung pula oleh adanya kesadaran masyarakat untuk berasuransi," kata Hendrisman Rahim.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com