Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KEIN: Indonesia Terlena dengan Kekayaan Alamnya

Kompas.com - 14/08/2016, 09:48 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) menyatakan, Indonesia harus berbenah diri, terutama dalam bidang industri nasional.

"Persoalan bangsa kita adalah memudarnya industri. Kita terlena oleh kekayaan komoditas alam kita yang dalam 10 tahun terakhir harganya sangat tinggi. Saat ekonomi dunia melemah, harga komoditas terpuruk, kelabakan kita," ujar Ketua Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) Soetrisno Bachir di Bogor.

Selain itu, KEIN menyatakan industri dalam negeri harus mampu menyerap tenaga kerja Indonesia lebih signifikan.

Soetrisno menambahkan, Indonesia harus fokus pada industri yang tingkat penyerapan tenaga kerjanya tinggi.

Menurutnya, kurangnya kualitas SDM membuat Indonesia tidak bisa fokus kepada industri berteknologi tinggi seperti otomotif yang membutuhkan masyarakat berpendidikan tinggi.

Soetrisno menegaskan, fokus pada industri berteknologi rendah bukan berarti pendidikan sumber daya manusia dikesampingkan.

Menurutnya, pemerintah juga harus mengembangkan sistem pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan industri prioritas.

“Pendidikan vokasi menjadi bagian dari linked and match dengan industri. Sekarang kan tidak nyambung antara universitas dengan dunia bisnis maupun pemerintah,” jelas Soetrisno.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com