Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasarkan Reksa Dana, Sequis Hadirkan Sequis Aset Manajemen

Kompas.com - 15/09/2016, 15:37 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT AJ Sequis Life secara resmi mendirikan unit bisnis baru berupa PT Sequis Aset Manajemen. Unit bisnis baru ini sudah memperoleh izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 25 Januari 2016 lalu.

Sequis Aset Manajemen merupakan perusahaan manajemen investasi milik Sequislife yang bermitra strategis dengan Nippon Life Insurance Company (Nissay).

CEO Sequis Group Tatang Widjaja menyebut, pendirian manajemen investasi ini sejalan dengan rencana OJK untuk menerbitkan aturan yang mengizinkan perusahaan asuransi dan industri keuangan non bank (IKNB) untuk memasarkan produk reksa dana.

"Sequislife melihat potensi untuk menggunakan jaringan pemasarannya untuk memasarkan produk aset manajemen," kata Tatang dalam peluncuran Sequis Aset Manejemen di Jakarta, Kamis (15/9/2016).

Tatang berharap Sequis Aset Manajemen dapat memberikan kontribusi untuk membantu meningkatkan penetrasi produk reksa dana kepada nasabah ritel di seluruh Indonesia.

Selain itu, pendirian perusahaan aset manajemen ini juga merupakan bagian dari rencana Sequis menjadi one stop financial solution provider di Tanah Air.

Sequis Aset Manajemen berencana menggunakan Regional Service Center Sequis sebagai sebagai kantor perwakilan pemasaran ritel di luar Jakarta. Sequis Aset Manajemen juga meluncurkan lima produk sekaligus guna memenuhi kebutugan nasabah individu maupun korporasi.

Tatang mengungkapkan, Sequis berkomitmen menambah modal lebih banyak untuk mendukung pertumbuhan bisnis Sequis Aset Manajemen. Saat ini, modal yang telah disuntikkan mencapai Rp 25 miliar.

"Sebagai perusahaan lokal, kami siap bersaing dengan perusahaan aset manajemen internasional di pasar reksa dana," ungkap Tatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com