Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Strategi AXA Financial Indonesia pada Tahun Ayam Api 2017

Kompas.com - 06/02/2017, 13:52 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - AXA Financial Indonesia menargetkan pendapatan total tahun ini tumbuh antara 10 persen-20 persen.

Pertumbuhan pendapatan  ini didorong oleh kampanye paket, inovasi produk, pembukaan kantor pemasaran baru, pelatihan, serta pembekalan teknologi bagi agen pemasaran.

Direktur AXA Finance Indonesia Nina Ong mengatakan, pihaknya optimistis target tersebut dapat dicapai mengingat Bank Indonesia juga telah memroyeksikan bahwa pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 lebih baik dibandingkan 2016, mencapai 5,6 persen.

"Angka full year 2016 belum keluar, tetapi kami bisa sampaikan pada tiga kuartal pertama pendapatan total mencapai Rp 1,4 triliun," kata Nina di Jakarta, Senin (6/2/2017).

Nina mengatakan, pada awal tahun ini mereka meluncurkan kampanye paket produk, di antaranya Maestrolink Plus - Lady Care, Maestrolink Plus - Professional Protection, Maestrolink Plus - Perisai Buah Hatiku, serta SmartKidz.

Nina menjelaskan, keunggulan dari paket ini adalah memberikan kemudahan bagi nasabah untuk mendapatkan seluruh manfaat produk dalam satu paket produk.

"Sehingga, tidak perlu beli satu-satu (produk asuransi)," kata Nina.

Paket ini memberikan perlindungan jiwa hingga usia 100 tahun, dilengkapi dengan santunan pembayaran premi apabila terjadi risiko kematian atau cacat total.

Selain itu, paket ini juga memberikan perlindungan maksimal terhadap 120 risiko penyakit kritis, serta pilihan jenis dana investasi sesuai kebutuhan nasabah.

"Yang menarik preminya terjangkau mulai dari Rp 20.000 per hari," kata Nina.

Kantor pemasaran

Untuk pembukaan kantor pemasaran, Nina mengatakan, rencananya akan dibuka antara tiga hingga lima kantor pemasaran baru di kota-kota yang belum terjangkau layanan AXA Financial Indonesia, di antaranya Tasikmalaya dan Pontianak.

Saat ini ada 70 kantor pemasaran AXA Financial Indonesia. Seiring dengan penambahan jumlah kantor pemasaran, Nina menuturkan, pihaknya meningkatkan kapasitas tenaga pemasar dengan pelatihan dan pembekalan teknologi. Saat ini AXA Financial Indonesia memiliki 14.000 orang agen.

"Dengan kampanye paket, tenaga pemasar yang sudah kita bekali training dan teknologi, produk inovasi, pendapatan total kami akan naik 10 persen-20 persen tahun ini," kata Nina.

Kompas TV Begini Cara Memilih Asuransi Kesehatan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com