Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dirut Baru Pertamina Akan Diputuskan saat RUPS Besok

Kompas.com - 15/03/2017, 17:44 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepastian siapa yang akan menempati pucuk pimpinan perusahaan minyak milik negara, PT Pertamina (Persero), akan putuskan pada Kamis (16/3/2017) dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

Hari ini Wakil Komisaris Utama Pertamina, Edwin Hidayat Abdullah telah melaksanakan rapat dengan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno guna membahas persiapan RUPS Pertamina esok hari.

(Baca: Nama-nama Kandidat Pengganti Dirut Pertamina Mulai Terdengar)

"RUPS besok, nanti keputusan RUPS ditandatangani Menteri BUMN. Kami baru mau meeting. Diputuskan atau tidak, kami lihat nanti," ujar Edwin di Jakarta, Rabu (15/3/2017).

Vice President Corporate Communication Pertamina Wianda Pusponegoro masih enggan membocorkan siapakah nama-nama baru yang akan menduduki jabatan Direktur Utama PT Pertamina.

"Kita tunggu saja informasi resmi dari Kementerian BUMN. Kita cek bersama-sama," ujar Wianda kepada Kompas.com, Rabu (15/3/2017).

Hingga saat ini Menteri BUMN Rini Soemarno juga masih enggan berkomentar terkait nama-nama yang terpilih sebagai Dirut Pertamina yang baru.

(Baca: Rini Soemarno: Dirut Pertamina 1 Bulan Lagi Diumumkan)

Berdasarkan pantauan Kompas.com, saat ini telah beredar beberapa nama yang menjadi calon kuat Dirut Pertamina baru. 

Antara lain, mulai dari Dirut PT Perkebunan Nusantara III Elia Massa Manik, Dirut PT Krakatau Steel Sukandar, hingga Staf Khusus Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin.

Seperti diketahui, pada Februari 2017 lalu RUPS Pertamina memutuskan bahwa Direktur Utama Dwi Soetjipto dan Wakil Direktur Utama Pertamina Ahmad Bambang diberhentikan dari jabatannya. 

Pemerintah kemudian menunjuk Yenny Andayani sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Dirut Pertamina.

(Baca: Pekan Depan, Menteri BUMN Terima Nama-Nama Calon Dirut Pertamina )

Kompas TV Dualisme kepemimpinan di perusahaan minyak pelat merah, Pertamina, berujung pada pencopotan. Perombakan jajaran direksi Pertamina ini terjadi di saat Pertamina menghadapi sejumlah tugas besar, dan di tengah rencana investasi raksasa di bidang migas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com