Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Genjot KPR, CIMB Niaga Terapkan Strategi Bunga yang Inovatif

Kompas.com - 30/03/2017, 16:12 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) terus berinovasi dalam menyalurkan kredit pemilikan rumah (KPR). Setelah menawarkan bunga kredit yang rendah, kini CIMB Niaga menerapkan inovasi baru yakni memberikan bunga/ujrah KPR yang terus menurun selama lima tahun berturut-turut.   

Dengan skema ini, CIMB Niaga memberikan bunga/ujrah mulai dari 7,15 persen fixed pada tahun pertama dan kedua, lalu 6,9 persen fixed untuk tahun ketiga dan keempat, serta 6,65 persen fixed untuk tahun kelima. Untuk tahun setelahnya dikenakan floating dengan bunga/ujrah sebesar SBI 12 bulan + 2,75 persen.

"Kami senantiasa berinovasi menghadirkan produk KPR yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Program bunga/ujrah yang terus turun ini pun sejalan dengan himbauan regulator untuk menerapkan bunga kredit yang murah kepada masyarakat,” ujar Head of Retail Banking Product CIMB Niaga Budiman Tanjung.

Dalam program ini, CIMB Niaga bekerja sama dengan 5 pengembang properti terkemuka, yaitu Sinarmas Land, Ciputra Group, Lippo Homes Group, Pondok Indah Group, serta Duta Putra Land.

Berlandaskan kerja sama itu, program KPR XTRA BEBAS berlaku di proyek-proyek milik kelima pengembang tersebut di berbagai kota besar di Indonesia.

Dengan beragam program KPR yang ditawarkan, Budiman berharap penyaluran KPR CIMB Niaga dapat terus meningkat sejalan dengan dorongan regulator dalam memberi beragam kemudahan pada kredit segmen ini. Sepanjang tahun lalu, penyaluran KPR CIMB Niaga telah mencapai Rp 23,9 triliun.

“Dengan program yang menarik serta kualitas layanan yang baik, kami berkeyakinan CIMB Niaga dapat mencatatkan penyaluran KPR yang signifikan pada semester I ini dan seterusnya. Hal ini pun sekaligus mengukuhkan posisi kami sebagai bank yang terus berinovasi pada produk kami,” tutup Budiman.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com