Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gandeng 25 BUMN, Kementerian BUMN Gelar Mudik Bersama Gratis

Kompas.com - 06/06/2017, 15:00 WIB
Moh. Nadlir

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menggandeng 25 BUMN di bawah kementeriannya akan menggelar mudik bersama BUMN gratis tahun 2017.

Staf Khusus III Menteri BUMN, Devy Suradji mengatakan bahwa pihaknya akan memberangkatkan 112.362 orang pada mudik lebaran kali ini dengan moda transportasi bus, kereta api, kapal laut hingga pesawat udara.

"Ini adalah bentuk sinergi antar beberapa BUMN untuk mewujudkan komitmen bahwa BUMN hadir untuk negeri, yang pelaksanaannya telah berlangsung untuk ke-3 kalinya," kata Devy di Jakarta, Selasa (6/5/2017).

Devy memaparkan, pihaknya menyiapkan moda transportasi 1.810 Bus, 11 kereta api dengan 85 gerbong, 18 kapal laut dan 24 pesawat udara dengan tujuan Jawa, Lampung, Padang dan Medan.

"Ada kenaikan dari tahun lalu. Jumlah bus tahun lalu 1.628, sekarang 1.810. Kapal laut dulu 1 sekarang jadi 18. Pesawat dulu 1 sekarang 24," kata Devy.

Menurut Devy, upaya peningkatan jumlah moda transportasi itu dilakukan untuk bisa mengangkut lebih banyak masyarakat yang ingin pulang ke kampung halamannya masing-masing.

"Penambahan moda transportasi ini dilakukan agar ada peningkatan yang signifikan untuk mengangkut masyarakat yang akan mudik. Diharapkan semua dapat berjalan baik," ujar dia.

"Bus yang digunakan jenis pariwisata. Karena yang reguler tidak diperkenankan mengangkut penumpang. Kami sudah melakukan check terhadap bus yang digunakan," tambahnya.

Mudik gratis tersebut kata Devy diikuti oleh para karyawaan perusahaan di sejumlah BUMN yang ada, dan banyak pihak lainnya. Pendaftaran mudik telah dibuka sejak 6 April 2017, baik secara online dan regular.

"Masyarakat yang berada di lingkungan perusahaan, nasabah perusahaa perbankan, Cleaning Service, Satpam, Pengendara sepeda motor yang dialihkan ke moda transportasi bus atau kereta," ungkap dia.

Nantinya, kata Devy, puncak acara atau pemberangkatan para peserta mudik akan digelar di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta pada 19 Juni 2017 mendatang.

"Di Taman Mini kami akan berangkatkan 402 bus. Sedangkan pemberangkatan untuk kereta api pada 17 Juni 2017 di Stasiun Pasar Senen," kata Devy.

"Pada saat pemberangkatan akan lakukan pemahaman dan sosialisasi yang akan dilakukan Korlantas. Akan dilakukan pemeriksaan kesehatan jiga sebelum keberangkatan. Sehingga diharapkan mudik lancar," tutup Devy.

(Baca: 22 BUMN Sediakan Mudik Gratis untuk 101.304 Penumpang)

Kompas TV Angkutan Mudik Gratis 2017

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com