Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Sinyal Ekonomi AS Membaik, Wall Street Sentuh Rekor Baru

Kompas.com - 20/06/2017, 06:50 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com - Saham-saham di bursa AS menguat di akhir perdagangan awal pekan, Senin atau Selasa (20/6/2017) waktu Indonesia, di mana indeks S&P 500 dan Dow Jones menyentuh rekor tertingginya.

Investor kembali melakukan aksi beli di seiring dengan munculnya confidence terhadap  perekonomian AS.

Sementara itu indeks bioteknologi Nasdaq (NBI) menguat 2,5 persen atau tertinggi dalam perdagangan harian sejak February, sedangkan indeks healthcare S&P ditutup di rekor tertingginya.

Indeks Dow Jones Industrial Average menguat 144,71 poin atau 0,68 persen dan berakhir di 21.528,99. Sementara itu indeks S&P 500 mencatatkan kenaikan 20,31 poin atau 0,83 persen ke level 2.453,46 dan indeks Nasdaq naik 87,26 poin atau 1,42 persen ke level 6.239,01.

Menurut portfolio manager pada Cozad Asset Management, Champaign, Illinois, J. Bryant Evans, angkah Amazon.com yang akan membeli Whole Foods serta pernyataan positif mengenai perekonomian AS dari Federal Reserve serasa memberi jaminan terhadap investor

"Itu kelihatannya menjadi sebuah pertaruhan bahwa naiknya suku bunga acuan adalah sebuah awal," said Evans.

Dia juga menambahkan bahwa langkah akuisisi yang dilakukan oleh Amazon.com terhadap Whole Food senilai 13 miliar dollar AS menjadi tanda bahwa musim merger dan akuisisi mulai bergulir.

"Dalam perkiraan saya, investor harus melihat bahwa kebijakan pro-growth yang memperkuat ekonomi belum terlihat. Sementara, langkah The Fed merupakan salah satu bagian bahwa ekonomi AS akan membaik," kata Jack Ablin, chief investment officer pada BMO Private Bank di Chicago.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Reuters
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com