Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

12.500 Orang Akan Dimagangkan

Kompas.com - 04/03/2011, 13:59 WIB

BEKASI, KOMPAS.com - Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi menargetkan sekitar 12.500 orang akan diikutkan program pemagangan dalam negeri dan luar negeri pada tahun ini.

Demikian diutarakan oleh Direktur Bina Pemagangan Bagus Marijanto saat menerima kepulangan 104 peserta magang dari Jepang di Aula BBPLKLN Cevest di Kota Bekasi, Jumat (4/3/2011).

Bagus mengatakan, dari hasil kerjasama sejak 1993-2011 ini telah diberangkatkan ke Jepang sebanyal 30.856 pemagang. Sebanyak 5.725 orang masih berada di Jepang. Pemagangan berlangsung tiga tahun agar nanti lulusannya siap masuk pasar kerja dalam negeri dan membuka usaha mandiri.

"Pelaksanaan program ini untuk meningkatkan kompetensi keterampilan kerja, menambah pengalamanan, dan wawasan," kata Bagus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com